Penampilan Ginting di Korea Open 2022 dapat Kritikan, Irwansyah: Tidak Variasi dan Monoton!
Pelatih pendamping Ginting, Irwansyah mengungkapkan penampilan anak asuhnya yang kurang variasi dan monoton.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Di ajang turnamen Korea Open 2022, tunggal putra unggulan pertama Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dalam performa yang kurang baik.
Dari ketiga wakil yang diturunkan di sektor tunggal putra, hanya Ginting yang terhenti lebih dulu.
Irwansyah sebagai pelatih pendamping mengungkapkan bahwa anak asuhnya memang dalam performa yang kurang baik.
Bahkan dalam performanya, Ginting menggunakan strategi yang monoton dan kurang variasi.
Baca juga: Hasil Korea Open 2022, Ahsan/Hendra Bidik Semifinal Seusai Kalahkan Chan Choo/Jin Choo
Baca juga: Fokus Kejar Banyak Poin di Korea Open, Jonatan Christie: Jaga-jaga kalau BWF Cabut Pembekuan Ranking
Sebagai pelatih, melihat Ginting bermain di babak pertama Korea Open kemarin Selasa (5/4/2022), kurang bisa mengontrol lawan.
"Hari ini Ginting main tidak bagus, tidak bisa untuk mengontrol lawan," ujar Irwansyah dikutip dari laman PBSI.
"Variasinya juga menoton sehingga mudah ditebak sama lawan," imbuhnya.
"Banyak mati sendiri dan kakinya pun sudah kelihatan berat di lapangan," sambungnya.
Irwansyah juga menanyakan kepada sang pemain usai pertandingan.
Namun Ginting mengaku tidak memiliki perasaan yang bagus ketika bertanding.
"Saya tanya sama dia setelah selesai main, dia bilang feeling sedang tidak enak," tutur Irwansyah.
Buruknya permainan Ginting itu memaksa Irwansyah memutar otak agar dapat mengembalikan performa apik sang pemain.
Terutama dari pola pikir ketika bermain, Irwansyah akan mulai membenahi itu.
Pasalnya ketika latihan juga Ginting memperlihatkan bahwa pukulannya kurang enak.