Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Korea Masters 2022, Bagas/Fikri Tersingkir Seusai Menghadapi Wakil Jepang

Jawara All England 2022, Bagas/Fikri harus tersingkir dari Korea Masters setelah berhadapan dengan wakil Jepang.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Korea Masters 2022, Bagas/Fikri Tersingkir Seusai Menghadapi Wakil Jepang
Website Resmi pbsi.id
Wakil andalan Indonesia sektor ganda putra, Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri berhasil melakoni debut manisnya di All England 2022 dengan berhasil melaju ke babak perempat final usai mengalahkan wakil unggulan asal Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi pada hari Kamis (17/3/2022). 

Misi mereka satu-satunya adalah untuk mengunci kemenangan kedua.

Hal itu harus dilakukan guna menjaga asa untuk lolos ke babak semifinal.

Berjalannya set kedua, pasangan Bagas/Fikri justru harus tertinggal lebih dulu dari Jepang.

Mereka tertinggal hingga lima poin tanpa balas di awal-awal pertandingan.

Sebuah awalan yang buruk dipertunjukkan oleh Bagas/Fikri.

Respon dari Bagas/Fikri agak lambat untuk memberikan serangan-serangan kepada pasangan Jepang.

Pasalnya mereka tertinggal hingga 7-2 di awal-awal pertandingan.

Berita Rekomendasi

Pelan-pelan Bagas/Fikri mulai menunjukkan pembalasannya untuk mengejar ketertinggalan.

Hingga akhirnya mereka bisa mempersempit jarak menjadi 8-10.

Sayang di interval game set kedua, kubu Jepang unggul 11-8 atas Bagas/Fikri.

Meski begitu, usaha Bagas/Fikri yang pelan tapi pasti bisa membalikkan keadaan di set kedua.

Namun aksi kejar-kejaran dari kedua kubu tetap dipertontonkan di set kedua ini.

Beruntung Bakri berhasil mengunci kemenangan di set kedua dengan skor 21-19.

Hasil itu memaksa pasangan Jepang untuk lanjut bermain rubber game.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas