Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tim Rowing Indonesia Juara Umum Di Ajang SEA Games Vietnam

Tim Dayung Indonesia pada nomor Rowing membuktikan kedigdayaannya pada SEA Games 2021 Vietnam.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Tim Rowing Indonesia Juara Umum Di Ajang SEA Games Vietnam
ist
Tim Rowing Indonesia 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTATim Dayung Indonesia pada nomor Rowing membuktikan kedigdayaannya pada SEA Games 2021 Vietnam.

Pasalnya, Tim Rowing Indonesia sukses keluar sebagai juara umum dengan mendapatkan delapan medali emas dan enam perak.

Chef de Mission, Ferry Kono pun menyambut bangga prestasi tersebut.

“Sebagai Chef de Mission, saya sangat bangga dengan prestasi yang telah dicetak rowing. Selain menjadi penyumbang emas pertama untuk Indonesia, rowing juga mengakhiri perjalanan di SEA Games dengan luar biasa dengan tampil sebagai juara umum,” kata Ferry dalam keterangannya, Sabtu (14/5/2022).

Ferry menilai, prestasi ini juga sekaligus membuktikan bahwa Pengurus Besar Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PB PODSI) benar-benar menjalankan program pembinaan sehingga cabor dayung Indonesia selalu mendapatkan prestasi bagus di setiap SEA Games.

“Ini juga menjadi bukti bahwa pembinaan yang telah dijalankan oleh Pengurus Besar Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PB PODSI) berjalan dengan baik. Mereka tak sekadar mendominasi di Asia Tenggara saja, tetapi juga memiliki peta jalan dalam persaingan tingkat kontinental dan dunia,” jelas Ferry.

Berita Rekomendasi

Tim Rowing Indonesia pertama kali menjadi juara umum di SEA Games sejak 2013 di Myanmar. Kala itu, Merah Putih membawa pulang 5 emas, 1 perak, 3 perunggu. Untaian tersebut terjadi lag ketika di Singapura (2015) dengan 8 emas, 6 perak, dan 4 perunggu.

Pada SEA Games 2017 Kuala Lumpur, rowing tidak dipertandingkan. Namun demikian, rowing pun masih mampu mempertahankan dominasinya ketika turun di SEA Games 2019 Manila dengan 3 emas dan dua perak.

Lebih lanjut pria yang menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) itu berharap raihan manis yang didapat rowing dapat dilanjutkan di nomor kano, yang juga masuk dalam pembinaan PB PODSI.

Nomor kano akan memulai perjuangan di SEA Games Vietnam pada 17-21 Mei.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas