Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

One 157 Persembahkan 4 Laga Turnamen ONE Flyweight Muay Thai World Grand Prix

ONE 157 pada Jumat (20/5/2022) akan menampilkan berbagai aksi seni bela diri kelas dunia.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in One 157 Persembahkan 4 Laga Turnamen ONE Flyweight Muay Thai World Grand Prix
Dok. One Championships
One 157 Persembahkan 4 Laga Turnamen ONE Flyweight Muay Thai World Grand Prix 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ONE 157 pada Jumat (20/5/2022) akan menampilkan berbagai aksi seni bela diri kelas dunia.

Selain menampilkan aksi petarung Indonesia, Elipitua Siregar dan perebutan sabuk juara di dua laga puncak, ajang ini juga menandai dimulainya Turnamen ONE Flyweight Muay Thai World Grand Prix.

Turnamen terbesar dalam sejarah Muay Thai tersebut menampilkan delapan atlet ‘seni delapan tungkai’ terbaik dan paling berbahaya di kelasnya saat ini.

Mereka akan berebut supremasi untuk meraih sabuk perak ONE Championship sekaligus mendapat tempat untuk menantang Rodtang Jitmuangnon sebagai raja divisi dan pemilik sabuk Juara Dunia ONE Flyweight Muay Thai saat ini.

Yang unik, petarung berjuluk "The Iron Man" itu ikut terjun dalam turnamen yang sejatinya dihelat untuk menentukan penantang selanjutnya bagi dirinya tersebut.

Sebelum babak perempat final turnamen ONE Flyweight Muay Thai World Grand Prix dimulai akhir pekan ini, simak pratinjau keempat laga tersebut.

Rodtang Jitmuangnon vs Jacob Smith

Berita Rekomendasi

Rodtang Jitmuangnon, pemilik rekor 267-42-10 (menang – kalah – seri), akan berhadapan dengan petarung Inggris Jacob Smith yang memiliki catatan 14-5-1.

Selama ini, kiprah Muay Thai Rodtang di ONE Championship memang terbilang mulus tanpa hambatan. Terbukti, ia telah mengantongi 10 kemenangan di panggung bela diri terbesar tanpa tersentuh kekalahan.

Namun, "The Iron Man" tercatat memiliki empat kemenangan yang diraihnya secara tipis lewat keputusan terbelah (split decision) dari dewan juri.

Salah satunya adalah saat melawan Walter Goncalves, yang juga turut serta dalam Grand Prix kali ini. Melawan sang atlet Brasil, Rodtang dipaksa bermain keras selama lima ronde penuh.

Agresivitas serupa juga akan datang dari Smith yang dijuluki sebagai versi muda dari Liam Harrison. Dengan tendangan rendah kerasnya, atlet berumur 29 tahun itu akan memaksa Rodtang bertukar serangan secara agresif.

Jonathan Haggerty vs Walter Goncalves

Selain Rodtang, aksi mantan Juara Dunia ONE Flyweight Muay Thai Johathan Haggerty juga akan tersaji dalam Grand Prix. Lawannya adalah Walter Goncalves, salah satu kandidat favorit lain untuk memenangi turnamen ini.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas