SEDANG TAYANG Live Streaming Final Indonesia Masters 2022, Dibuka Laga Gicquel/Delrue vs Zheng/Huang
Final Indonesia Masters 2022 dibuka partai ganda campuran antara Tom Gicquel/Delphine Delrue vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong, mulai pukul 12.00 WIB.
Penulis: Rochmat Purnomo
TRIBUNNEWS.COM - Sedang tayang live streaming Final Indonesia Masters 2022 yang menyajikan lima laga, pada Minggu (12/6/2022) hari ini.
Final Indonesia Masters 2022 dibuka partai ganda campuran antara Tom Gicquel/Delphine Delrue vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Keseruan Final Indonesia Masters 2022 dapat disaksikan secara live MNC TV dan streaming gratis RCTI+, mulai pukul 12.00 WIB.
Baca juga: Live Streaming Final Indonesia Masters 2022: Fadia/Apriyani & Fajar/Rian Tanding Siang Ini
Baca juga: Chou Tien Chen Tantang Viktor Axelsen Di Partai Final Indonesia Masters 2022
Pasangan asal Prancis, Gicquel/Delrue memastikan diri lolos ke Final Indonesia Masters 2022 setelah mengalahkan Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran asal Thailand melalui straight game, 22-20, 21-12.
Nantinya Gicquel/Delrue akan ditunggu Zheng Siwei/Huang Yaqiong di Final Indonesia Masters 2022.
Sebelumnya Zheng/Huang sukses menyingkirkan wakil Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung melalui rubber game, 21-19, 14-21, 12-21.
Berikut Live Streaming Final Indonesia Masters 2022
Baca juga: Jadwal Final Indonesia Masters 2022: Fajar/Rian dan Fadia/Apriyani Lawan Wakil China
Ini merupakan pertemuan pertama bagi Gicquel/Delrue akan maupun Zheng/Huang.
Final Indonesia Masters 2022 sangat spesial bagi Zheng/Huang yang merupakan pemenang terbanyak turnamen ini.
Sejak Indonesia Masters dimulai tahun 2010, Zheng/Huang berhasil berpesta di podium tertinggi sebanyak 3 kali.
Ketiga gelar Zheng/huang pada turnamen Indonesia Masters diraih edisi 2018, 2019 dan 2020.
Dua Wakil Indonesia di Final
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.