Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Malaysia Masters 2022: Rinov/Pitha Amankan Tiket ke 16 Besar

Ganda campuran, Rinov/Pitha berhasil lolos ke babak 16 besar seusai kalahkan ganda campuran asal Denmark dua gim langsung.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Hasil Malaysia Masters 2022: Rinov/Pitha Amankan Tiket ke 16 Besar
Instagram @badminton.ina Verified
Aksi dari ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari ketika berlaga di Malaysia Masters 2022, Rabu (6/7/2022). Rinov/Pitha berhasil lolos ke babak 16 besar Malaysia Masters 2022 usai kalahkan ganda Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil pertandingan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di babak pertama Malaysia Masters pada hari ini Rabu (6/7/2022) berakhir dengan kemenangan.

Kemenangan Rinov/Pitha diraih setelah menumbangkan Mathias Thyrri/Amalie Magelund dari Denmark dua gim langsung di partai perdana Malaysia Masters 2022.

Adapun skor yang diraih Rinov/Pitha pada partai perdana Malaysia Masters 2022 adalah 21-16 dan 21-14.

Dengan hasil itu, maka Rinov/Pitha mengantongi tiket untuk menembus babak 16 besar Malaysia Masters 2022.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan di set pertama, Rinov/Pitha harus bersaing sangat ketat dengan wakil Denmark.

Bahkan, aksi saling serang ditunjukkan oleh kedua kubu untuk memimpin pertandingan.

Berita Rekomendasi

Hingga menuju interval gim pertama, Rinov/Pitha dan wakil Denmark masih saling jual beli serangan.

Baca juga: Live Score Hasil Malaysia Masters 2022: Ginting, Jojo, hingga Apriyani/Fadia Beraksi, Pantau HP!

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di Korea Open 2022. Rinov/Pitha lolos ke babak 16 besar Malaysia Masters 2022.
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di Korea Open 2022. Rinov/Pitha lolos ke babak 16 besar Malaysia Masters 2022. (Website Resmi pbsi.id)

Sampai pada akhirnya ganda Denmark yang berhasil unggul di interval gim pertama dengan skor 11-10.

Berlanjut selepas jeda interval, Rinov/Pitha mencoba dengan sabar membangun serangan.

Namun sayang usaha mereka justru dipatahkan lantaran ganda Denmark berhasil unggul.

Akan tetapi, beruntung setelah itu Rinov/Pitha mendapat momentum untuk membalik keadaan.

Bahkan, momentum itu tak disia-siakan oleh Rinov/Pitha.

Bagaimana tidak, Rinov/Pitha langsung unggul hingga enam poin beruntun.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas