Tampil di Playoff FIBA Asia Cup 2022, Pelatih Timnas Basket Indonesia Amati Laga China vs Taiwan
pertandingan China vs Taiwan yang pemenangnya akan menjadi lawan Timnas Basket Indonesia pada babak play off FIBA Asia Cup 2022.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom

Tampil di Playoff FIBA Asia Cup 2022, Pelatih Timnas Basket Indonesia Amati Langsung Laga China vs Taiwan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Timnas Indonesia harus melalui babak playoff untuk menentukan melaju ke babak delapan besar FIBA Asia Cup 2022.
Lebih dari itu, babak delapan besar memang sangat diharapkan negara-negara lain karena delapan negara yang masuk delapan besar ini juga dipastikan tampil pada FIBA World Cup 2023.
Pelatih Timnas Basket Indonesia, Milos Pejic pun benar-benar akan mempersiapkan tim semaksimal mungkin.
Salah satunya dengan mengamati secara langsung pertandingan China vs Taiwan yang pemenangnya akan menjadi lawan Indonesia pada babak play off nanti.
Baca juga: Timnas Basket Indonesia Masih Punya Peluang, Prastawa Yakin Tampil di FIBA World Cup 2023
“Kami akan menonton mereka sekarang, mereka tentu lawan yang kuat dan kami akan berjuang, karena kami tinggal satu laga lagi menuju sejarah, menuju Piala Dunia Basket. Indonesia tak pernah main di laga sebesar ini, dan tentu tekanan itu ada,” kata Milos usai menghadapi Australia di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (17/6/2022).
Saat tampil pada babak playoff nanti, Milos berharap Arki dkk. bisa tampil lebih lepas sehingga permainan bisa berjalan maksimal.
Selain persiapan soal teknis pertandingan, Milos juga mempersiapkan mental para pemain saat tampil di dalam pertandingan.
Menurut Milos dalam laga penting nanti, faktor mental akan sangat berpengaruh sekali terhadap keberhasilan tim.
“Saya ingatkan pada anak-anak untuk main lepas saja, apa pun yang terjadi di laga itu nanti (lawan China atau Taiwan). Kita tak bisa pilih lawan, China atau Taiwan, intinya tekanan itu akan tetap ada,” ujar Milos.
“Persiapan mental, itu yang penting, untuk laga sekelas kualifikasi dan babak gugur, mental itu paling penting. Soal fisik, kami sudah bagus, dan saya harap semua pemain dalam kondisi yang sehat untuk laga nanti. Namun, tetap saja mental itu terpenting. Pikiran kami harus siap,” pungkasnya.
Pertandingan penentu atau babak playoff menghadapi China atau Taiwan akan tersaji kembali di Istora Senayan, Jakarta, Senin (18/7/2022).