Kapten Tim Putra Honda DBL Indonesia All Star 2022 Optimis Juarai Swoosh Tournament di Amerika
Tim Honda DBL Indonesia All Star 2022 optimis menjadi yang terbaik di ajang Swoosh Tournament yang digelar di Amerika Serikat
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Guruh Putra Tama
Laporan Wartawan Tribunnews, Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Kapten tim putra Honda DBL All Star 2022, Aaron Nathanael, optimis dia dan rekan-rekannya menjuarai Swoosh Tournament.
Skuat All Star akan melakoni pertandingan di ajang Swoosh Tournament yang digelar di Hope University, Fullerton, California, Sabtu (23/7/2022) dan Minggu (24/7/2022).
Guna memantapkan kondisi fisik dan taktikal, Aaron Nathanael dkk digeber latihan.
Baca juga: Jelang Swoosh Tournament, Tim Honda DBL Indonesia All Star 2022 Dapat Pelatihan dari The Shot Doctor
Program Basketball Clinic di Los Angeles berlangsung selama tiga hari. Baik Justin Jaya Wiyanto dkk dan Brylia Tumanduk cs mendapatkan pelatihan dari nama-nama beken di jagad olahraga basket.
Di antaranya ialah Derek Fisher, Jordan Lawley, Phil Hendy dan paling baru Eric Jimenez.
Setelah rampung latihan di Prime Time Basketball Association di La Puente, Jumat (22/7/2022), Aaron menjelaskan bagaimana kondisi timnya saat ini.
"Sebelum turnamen besok, kami sudah melakoni tiga kali latihan. Tentu saja banyak pengalaman yang kami peroleh, baik dari Jordan Lawley, Phil Hendy dan Eric (Jimenez)," terangnya kepada Tribunnews.
"Latihan juga memiliki sisi lain seperti adaptasi. Baik itu kondisi maupun pola permainan, itu jelas beda," terang pemain berusia 17 tahun ini.
Kapten tim putra Honda DBL Indonesia All Star 2022 ini menuturkan teamwork permainan yang kian padu.
"Hari semakin hari teamwork ya semakin baik. Bonding kita lakukan karena sempat enggak bareng cukup lama," tambahnya.
"Jadi kita lakukan bonding selama perjalanan Surabaya sampai hari ini di Amerika. Apalagi hubungan baik tak cuma di atas lapangan, namun juga luar lapangan," tambahnya.
Pebasket muda asal Jakarta ini memasang target tinggi pada Swoosh Tournament edisi 2022.
"Jadi nanti ada dua hari pertandingan, masing-masing ada dua match. Kami ingin memberikan yang terbaik, dan jelas targetnya adalah juara," tambah Aaron Nathanael.
Basketball Clinic bersama Eric Jimenez menjadi training terakhir sebelum dua hari ke depan skuat All Star melakoni pertandingan.
Dalam rangkaian pelatihan tersebut, tim putri Honda DBL Indonesia All Star 2022 juga sempat melakoni fun game melawan tim perguruan tinggi yang juga sedang berlatih.(*)