Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sabet Dua Podium Berturut-turut, Maverick Vinales: Saya Makin Percaya Diri

Maverick Vinales makin percaya diri setelah sabet dua podium berturut-turut, akui tak sabar ingin segera geber RS-GPnya di sisa musim MotoGP 2022.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Sabet Dua Podium Berturut-turut, Maverick Vinales: Saya Makin Percaya Diri
AFP/ADRIAN DENNIS
Maverick Vinales makin percaya diri usai sabet dua podium berturut-turut setelah MotoGP Inggris 2022 - Maverick Vinales, saat balapan MotoGP Grand Prix Inggris di sirkuit Silverstone di Northamptonshire, Inggris tengah, pada 7 Agustus 2022. (Photo by Adrian DENNIS / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Rider Aprilia Racing, Maverick Vinales kembali naik podium ketika balapan di MotoGP Inggris 2022 lalu.

Rekan Aleix Espargaro itu secara mengejutkan berhasil tampil sangar selepas jeda paruh musim MotoGP 2022.

Berkat penampilan apiknya, Maverick Vinales kembali mengamankan podium dua kali berturut-turut mulai dari MotoGP Belanda 2022 hingga MotoGP Inggris 2022.

Aleix Espargaro & Maverick Vinales selebrasi bersama tim Aprilia Racing setelah MotoGP Belanda 2022.
Aleix Espargaro & Maverick Vinales selebrasi bersama tim Aprilia Racing setelah MotoGP Belanda 2022. (Website MotoGP)

Baca juga: Aleix Espargaro Alami Patah Tulang Pasca-MotoGP Inggris 2022, Aprilia Sebut Tak Perlu Operasi

Maverick Vinales mengakui capaian itu sukses meningkatkan kepercayaan dirinya.

Kini pembalap asal Spanyol itu merasa semakin mantap untuk menatap seri balapan selanjutnya di sisa musim MotoGP 2022.

"Jelas bahwa saya ingin menang (di MotoGP Inggris 2022), tapi saya tetap senang," kata Vilanes dilansir tuttomotoriweb.

"Memiliki hasil ini (podium) berturut-turut telah memberi saya kepercayaan diri dan baik untuk saya," katanya menambahnya.

Berita Rekomendasi

Berkat hasil ini pula, Vinales makin percaya bahwa dia bisa ngebut bersama RS-GP miliknya di tiap lintasan.

Pasalnya Vinales merasakan bahwa setelah balapan di Silverstone, dia merasa performanya terus meningkat.

Vinales Percaya Bakal Garang di Tiap Lintasan

Berkat podium serta meningkatnya performa dimiliki, Vinales percaya bakal gacor di balapan berikutnya.

Pria berusia 27 tahun itu menerangkan bahwa dirinya yakin bisa bawa RS-GP miliknya makin moncer di sisa musim.

"Saya percaya bahwa sekarang dengan Aprilia kita bisa cepat di semua trek."

"Kami ingin terus meningkat," tukasnya.

Pembalap Ducati Lenovo Italia Francesco Bagnaia (kanan) memimpin pembalap Spanyol Aprilia Racing Maverick Vinales (kiri) selama balapan MotoGP Grand Prix Inggris di sirkuit Silverstone di Northamptonshire, Inggris tengah, pada 7 Agustus 2022. (Photo by Adrian DENNIS / AFP)
Pembalap Ducati Lenovo Italia Francesco Bagnaia (kanan) memimpin pembalap Spanyol Aprilia Racing Maverick Vinales (kiri) selama balapan MotoGP Grand Prix Inggris di sirkuit Silverstone di Northamptonshire, Inggris tengah, pada 7 Agustus 2022. (Photo by Adrian DENNIS / AFP) (AFP/ADRIAN DENNIS)

Baca juga: Jadwal Tayang MotoGP Austria 2022 Live Trans7 - Dominasi Ducati Untungkan Bagnaia Kejar Quartararo

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas