Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

JAPFA Chess Festival 2022: IM Mohamad Ervan Masih Unggul Dari Pecatur Filipina

Di babak kedua yang dimainkan mulai Minggu (11/9) siang, di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta, keduanya bermain remis.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in JAPFA Chess Festival 2022: IM Mohamad Ervan Masih Unggul Dari Pecatur Filipina
wartakota
Mohamad Ervan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pecatur putra Indonesia, IM Mohamad Ervan yang memiliki elo rating 2395, hingga babak kedua Turnamen Catur JAPFA Chess Festival 2022, masih unggul 1,5 poin – 0,5 poin atas pecatur Filipina, GM Laylo Darwin (2439) asal Filipina.

Di babak kedua yang dimainkan mulai Minggu (11/9) siang, di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta, keduanya bermain remis.

Sebelum pertandingan babak kedua dimulai, Ervan mengatakan kalau lawannya merupakan pecatur yang berani.

“Selama pertandingan di babak pertama, kita saling serang. Namun saya bisa mengalahkan dia,” kata Ervan yang sangat bersyukura atas kemenangan di babak pertama.

Keduanya akan memainkan pertandingan sebanyak enam babak. Babak ketiga dan keempat akan dimainkan Senin (12/9/2022), pagi dan sore hari.

Sementara duel meet untuk kategori putri, IM Medina Wardha Aulia (2383) melawan pecatur Singapura GM Gong Qianyun (2271) masih imbang 1-1, setelah keduanya bermain remis di dua babak yang telah dimainkan. Partai ketiga dan keempat juga akan dimainkan Senin (11/9/2022).

Mengomentari dukungan yang selama ini diberikan PT JAPFA terhadap PB Percasi, melalui sponsor turnamen, serta kegiatan olahraga catur lainnya, Wakil Ketua Umum yang juga Ketua Harian PB Percasi Agustiar mengapresi dan  angkat topi untuk komitmen PT JAPFA.

BERITA REKOMENDASI

“Percasi sangat berterima kasih dan angkat topi untuk PT JAPFA yang selama 24 tahun telah membantu Percasi melahirkan bibit pecatur berkualitas,” tuturnya.

Sedangkan di Kelas Terbuka Putra IM Jodi Setyaki (2429) bersama IM Catur Adi Sagita (2356) memimpin klasemen sementara dengan nilai sempurna 4 poin dari empat babak yang telah dimainkan. Keduanya akan saling berhadap pada babak kelima, Senin (12/9) pagi.

Sebelumnya di babak keempat, Jodi Setyaki mengalahkan MN Akmalnaidi Akbar (2176), sementara Catur Adi mencatat kemenangan dari MN Suyud Hartoyo.

Dari 12 kategori yang dipertandingkan, PT JAPFA menyediakan hadiah total Rp270 juta. Turnamen JAPFA Chess Festival Ke-12 berlangsung 10 – 14 September.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas