Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Mario Suryo Aji Masih di Moto3 bersama Honda Team Asia pada Musim Depan

Rider asal Indonesia, Mario Suryo Aji melanjutkan kariernya di Moto3 untuk musim 2023 bersama tim Honda Team Asia dan tandemnya Taiyo Furusato.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Mario Suryo Aji Masih di Moto3 bersama Honda Team Asia pada Musim Depan
Instagram @HRC_MotoGP
Mario Suryo Aji bertahan di Moto3 untuk musim 2023 - Mario Suryo Aji bersama kru Honda Asia Team merayakan finish posisi ketiga di sesi kedua Kualifikasi Moto3 Mandalika 2022, Sabtu (19/3/2022) hari ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Pembalap asal Indonesia, Mario Surjo Aji kembali melanjutkan perjuangannya di kelas Moto3 untuk tahun 2023 nanti.

Pembalap yang akrab dipanggil Mario Aji ini akan membalap sebagai rider besutan Honda Team Asia untuk mengarungi Moto3 musim depan.

Adapun tandem Mario Aji di Honda Team Asia pada kelas Moto3 itu adalah rider asal Jepang, Taiyo Furusato.

Bersama dengan Taiyo Furusato, Aji akan kembali menunjukkan tajinya di kelas Moto3 untuk musim 2023 nanti.

Baca juga: Sosok Mario Aji, Pembalap Asal Madiun Cetak Sejarah dengan Start Ketiga di Moto3 Mandalika

Honda Team Asia menerangkan alasan memperpanjang kontrak Aji dan Taiyo lantaran keduanya bisa bersaing untuk level tertinggi.

Keduanya juga telah memenumi program latihan yang ditentukan dengan sempurna.

Bahkan menariknya keduanya juga telah memetik poin penting di beberapa balapan.

Berita Rekomendasi

Menanggapi soal itu, pria kelahiran Madiun, Jawa Timur ini menerangkan kebahagiaanya bisa melanjutkan kariernya sebagai rider Moto3 musim depan.

"Musim depan, saya akan memiliki kesempatan untuk melanjutkan tim ini, dan saya bersemangat tentang itu," terang Aji dilansir mailchi.mp.

"Itu berarti mereka percaya pada kemampuan saya untuk balapan di level teratas," katanya menambahkan.

Terlepas dari kesuksesan Aji bersama Honda Team Asia, dia menerangkan bahwa musim ini banyak bertarung soal masalah fisik.

Beruntung di tengah masalah itu, Aji masih bisa mencetak beberapa poin penting.

Dari situ, rider 18 tahun itu mengaku senang lantaran bisa belajar banyak di kelas Moto3 untuk meningkatkan levelnya.

Apalagi ketika Aji beraksi di kandang yaitu Sirkuit Mandalika, Indonesia, dia telah menunjukkan tajinya dengan meraih start ketiga.

Mario Suryo Aji
Mario Suryo Aji (HANDOUT)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas