Link Live Streaming French Open 2022 Petang Ini Mulai Pukul 17.30 WIB, Jojo dan The Daddies Tanding
Link Live streaming French Open 2022 hari akan menyuguhkan laga delapan laga wakil Indonesia, termasuk Jonatan Christie dan The Daddies
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Seperti Shesar Hiren Rhustavito yang akan bertemu Lee Zii Jia, tunggal putra terbaik Malaysia saat ini.
Namun, Shesar Hiren Rhustavito pernah membuat kejutan dengan mengalahkan Lee Zii Jia di Malaysia Open 2022 lalu.
Di babak 16 besar Malaysia Open 2022 lalu, Lee Zi Jia yang bermain di depan publik sendiri berhasil dibungkam oleh Shesar lewat pertarungan sengit tiga gim.
Shesar yang kalah dulu pada gim pertama, berhasil tersenyum di akhir laga dengan membalikan keadaan dan memenangi laga dengan skor 19-21, 21-19, 21-16.
Selain itu, ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia SIlva Ramadhanti yang akan langsung akan bertemu dengan wakil Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.
Laga Apri/Fadia dan Tan/Thinaah selalu berjalan alot pada dua kali pertemuan sebelumnya.
Baca juga: Jadwal Wakil Indonesia di French Open 2022 Hari Ini: Apri/Fadia Hadapi Big Match, Ada The Daddies
Hasilnya kedua pasangan sama-sama mengemas satu kemenangan dan satu kekalahan.
Pasangan Apri/Fadia keluar sebagai pemenang pada pertemuan pertama di babak semifinal Indonesia Masters lewat pertarungan tiga gim dengan skor 21-23 21-14 21-14.
Tak lama berselang, Tan/Thinaah berhasil membalas kekalahan mereka dari Apriyani/Fadia juga saat bermain di kandang sendiri pada babak perempat final Malaysia Masters.
Kali ini, Tan/Thinaah membalasnya dengan kemenangan dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-17. (Banjarmasin Post/Tribun Mataraman)
Daftar Wakil Indonesia di French Open 2022 Hari Ini, Selasa (25/10/2022) :
18.20 WIB - Jonatan Christie vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark)
Court 1
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan [3] vs Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan [Taiwan] | 17.30 WIB