Hasil French Open 2022 Hari Ini: Leo/Daniel Gagal Tembus 8 Besar, Takluk di Tangan Utusan Malaysia
Hasil pahit diraih Leo/Daniel gagal melaju ke babak 8 besar French Open 2022 setelah takluk lewat rubber game dari Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin gagal melaju ke babak perempat final French Open 2022 setelah menelan kekalahan atas wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, Kamis (27/10/2022).
Hasil akhir duel Leo /Daniel vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di Stade Pierre de Coubertin terhias lewat skor (18-21, 21-17, 20-22).
Dengan kekalahan ini, satu wakil Indonesia di nomor ganda putra tersingkir dari turnamen French Open 2022.
Tercatat, Indonesia berharap hasil manis dari dua pasangan ganda putra lainnya, Bagas Maulana/M Shohibul Fikri dan Fajar Alfian/Rian Ardianto untuk menembus babak 8 besar.
Baca juga: Hasil French Open 2022: Ana/Tiwi Dibekuk Pasangan Malaysia, Ganda Putri Indonesia Habis
Jalan Pertandingan
Leo/Daniel langsung tancap gas di seti pertama. Tak ingin buang waktu, ganda putra andalan Indonesia ini langsung unggul dengan skor 3-0.
Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, mencoba memberikan perlawanan untuk menghentikan momentum perolehan poin wakil Indonesia.
Namun usaha ganda putra Malaysia ini membentur benteng kokoh pertahanan Leo/Daniel.
Sebaliknya, The Babies, julukan Leo/Daniel, berhasil meraup poin demi poin lewat smash maupun adu drive.
Interval babak pertama terhiasi dengan skor 11-5. Wakil Indonesia unggul enam poin.
Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, perlahan menipiskan ketertinggalan. Skor menunjukkan angka 14-11. Intensitas tekanan wakil Negri Jiran yang meningkat membuat laju perolehan poin The Babies mandeg.
Kepercayaan diri Ong Yew Sin/Teo Ee Yi semakin meningkat setelah keduanya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 14-14.
Saling salip perolehan poin terjadi. Leo/Daniel unggul lewat dua poin.
Skor 18-16 untuk keunggulan Leo/Daniel, yang kini menduduki ranking 11 dunia BWF. Sayang, keunggulan dua angka tak berhasil dipertahankan wakil Leo/Daniel.
Sebaliknya, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi berhasil membalikkan kedudukan menjadi 18-21. Set pertama diraih ganda putra Malaysia yang kini menduduki ranking tiga dunia.
Pada set kedua, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi berhasil memetik poin pertama.
Ganda putra Negri Jiran ini tak menyia-nyiakan momentum keunggulan babak pertama untuk mendikte permainan.
Leo/Daniel berhasil berbalik unggul lewat skor 6-3.
Seperti set pertama, keunggulan poin yang dimiliki Leo/Daniel tak bisa dimanfaatkan maksimal. Ong Yew Sin/Teo Ee Yi bahkan berhasil membalikkan kedudukan menjadi 9-11.
Set kedua menjadi milik Leo/Daniel dengan skor akhir 21-17.
Pada set penentuan, Leo/Daniel mencoba menyegel kemenangan. Namun hasil berbicara lain, leo Daniel takluk lewat kedudukan 20-22
(Tribunnews.com/Giri)