Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Namanya Mirip Kuliner Khas Indonesia, Toprak Razgatlioglu Penasaran Ketoprak

Terlepas dari asal-usul Ketoprak, Toprak Razgatlioglu, asal Turki yang tampil di ajang World Superbike penasaran pada kuliner khas INdonesia tersebut.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Namanya Mirip Kuliner Khas Indonesia, Toprak Razgatlioglu Penasaran Ketoprak
Tribunnews.com/Alfarizy AF
Pebalap World Superbike (WSBK) dari tim Pata Yamaha with Brixx, Toprak Razgatlioglu, mengaku penasaran padamakanan khas Indonesia, Ketoprak. Hal itu lantaran nama keduanya memiliki kemiripan. 

Namanya Mirip Makanan Khas Indonesia, Toprak Razgatlioglu Penasaran Ketoprak

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, LOMBOK TENGAH - Rider Pata Yamaha with Brixx, Toprak Razgatlioglu, mengaku penasaran dengan makanan khas Indonesia.

Makanan yang dimaksud, tak lain adalah ketoprak, kuliner yang berisi ketupat, toge, dan campuran bihun yang disajikan dengan bumbu kacang yang hampir sama dengan namanya.

Lantaran proses pembuatannya, banyak yang bilang, Ketoprak merupakan singkatan dari ketupat dan toge yang digeprak.

Baca juga: Luapan Kekesalan Toprak Razgatlioglu Seusai Disemprot Minuman Beralkohol oleh Bautista di Podium

Baca juga: Toprak Razgatlioglu Berharap Hujan Tak Rusak Pestanya di World SBK Mandalika 2022

Terlepas dari asal-usul Ketoprak, Toprak Razgatlioglu, asal Turki yang tampil di ajang World Superbike atau yang dikenal dengan WSBK itu sejatinya telah mengetahui perihal kuliner tersebut.

Namun, pembalap asal Turki itu mengaku belum pernah mencicipi makanan tersebut.

Berita Rekomendasi

"Ya, ketoprak. Aku tahu itu. Aku mengetahuinya tahun lalu itu, Ketoprak," ujar Toprak, lalu tersenyum semringah.

Toprak mengaku penasaran dengan ketoprak karena warganet Indonesia yang sering mengirim pesan atau berkomentar pada instagram pribadinya.

"Tapi aku belum mencoba itu. Aku lihat komen-komen tulisan di instagram. Ketoprak.. ketoprak.. Dan akhirnya di sini, aku tanya langsung apaan itu ketoprak. Dan ternyata itu adalah makanan Indonesia," ujar Toprak.

Baca juga: Aksi Pembalab Toprak Razgatlioglu Pamer Keahalian di Belakang Paddock Sirkuit Mandalika

Pebalap Toprak Razgatlioglu selepas ke luar dari paddock
Pebalap Toprak Razgatlioglu selepas ke luar dari paddock World Superbike di Sirkuit Mandalika 2022.

Kendati demikian, Toprak mengaku tak tersinggung atau marah saat warganet Indonesia menuliskan hal tersebut.

Menurutnya, masyarakat Indonesia selalu berperangai baik saat bertemu langsung dengannya.

"Orang di sini (Indonesia) suka senyum," ujar Toprak.

Rekan setimnya di Pata Yamaha, Andrea Locatelli juga membenarkan hal tersebut. Menurutnya masyarakat Indonesia itu lucu-lucu.

Pembalap Yamaha asal Turki, Toprak Razgatlioglu merayakan gelar juara dunia pada Kejuaraan Dunia Superbike di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah pada 21 November 2021. (BAY ISMOYO/AFP)
Pembalap Yamaha asal Turki, Toprak Razgatlioglu merayakan gelar juara dunia pada Kejuaraan Dunia Superbike di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah pada 21 November 2021. (BAY ISMOYO/AFP) (AFP/BAY ISMOYO)

"Lucu karena sering senyum, dan seru kalau melihat motor. Orang-orangnya menebarkan sisi positif. Aku sangat suka Indonesia," ujar Locatelli.

Sekadar informasi, Toprak Razgatlioglu jadi pembalap tercepat di Race 1 dengan catatan waktu 32 menit,47,209 detik. Pembalap Pata Yamaha sukses mengungguli saingannya Alvaro Bautista.

Toprak sukses mendominasi balapan di Sirkuit Mandalika dengan mempertahankan posisi terdepan hingga menciptakan gap yang sangat jauh dengan Bautista, yaitu terpaut 4,324 detik.

(Alfarizy/M39)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas