Kandas di 16 Besar Australia Open 2022, Misi Lee Zii Jia Rebut Tiket WTF Ambyar
Misi wakil Malaysia, Lee Zii Jia ambyar saat dirinya harus tumbang di babak 16 besar Australia Open 2022.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Misi tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia ambyar di Australa Open 2022.
Lee Zii Jia kehilangan tiket BWF World Tour Finals (WTF) 2022 setelah kandas di babak 16 besar, Kamis (17/11/2022).
Pemain yang menduduki peringkat 2 dunia tidak akan tampil di WTF 2022 yang bakal digelar di Bangkok, Thailand.
Baca juga: Lee Zii Jia Perjuangkan Satu Tiket BWF World Tour Finals 2022 di Australia Open
Buyarnya misi Lee Zii Jia lantaran dirinya harus takluk ketika berhadapan dengan wakil China, Lu Guang Zu.
Bertarung selama 70 menit, Lee Zii Jia kalah setelah berjuang hingga rubber game.
Hasil itu yang membuat Zii Jia harus merelakan tiket WTF tahun ini.
Padahal jika menilik performa dari atlet asal Negeri Jiran ini cukup baik.
Sejak awal pria berusia 24 tahun ini mampu membuat gebrakan.
Penampilannya yang cukup beringas kerap kali mengantarkan Zii Jia menembus babak semifinal di setiap turnamen.
Bahkan Zii Jia berhasil mengoleksi dua gelar juara dari Kejuaraan Asia dan Thailand Open.
Rekan satu negara Aaron Chia ini juga sukses mentas di 3 partai final tahun ini.
Sayang, menuju akhir tahun performanya sedikit menurun.
Walhasil dia harus absen di beberapa turnamen sampai akhirnya bertekad untuk tampil habis-habisan di Australia Open.
Tekad Lee Zii Jia juga harus buyar ketika dirinya kalah saat mentas di Negeri Kanguru.
Dengan demikian dia gagal masuk dalam 8 wakil tunggal putra di WTF 2022.
Sejauh ini 8 wakil di tunggal putra ada Viktor Axelsen (Denmark), Prannoy (India), Chou Tien Chen (Taiwan), Jonatan Christie (Indonesia), Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia), Loh Kean Yew (Singapura), Kodai Naraoka (Jepang), Lu Guang Zu (China).
WTF 2022 bakal dihelat pada tanggal 7-11 Desember mendatang.
Bangkok, Thailand jadi venue perhelatan akbar WTF 2022.
(Tribunnews.com/Niken)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.