Rajawali Women's Tennis Open 2022, Atlet BIN Tennis Club Dominasi Kemenangan
Dua atlet tenis putri dari BIN Tennis Club menjadi juara satu dan dua nomor tunggal turnamen nasional Rajawali Women's Tennis Open 2022.
Penulis: Adi Suhendi
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua atlet tenis putri dari BIN Tennis Club menjadi juara satu dan dua nomor tunggal turnamen nasional Rajawali Womens Tennis Open 2022.
Fitriana Sabrina dan saudara kembarnya Fitriani Sabatini, bertanding dalam laga final.
Pertandingan kaka adik tersebut akhirnya dimenangkan sang kakak, Fitriana atau yang akarab disapa Ana.
Kedua petenis nasional itu, Ana dan Ani, mempertontonkan pertandingan yang memukau dan berkelas.
Meski, pada akhirnya Ani harus mengakui keunggulan Ana dengan skor 6-4 dan 6-3.
Ana mengaku bisa bermain maksimal walau bahu kirinya mengalami cidera.
"Meskipun saya sakit bahu karena ketarik (cidera) tapi saya bisa mengendalikan permainan Ani yang sangat bagus hari ini, dan kemenangan dipihak saya hari ini," ujar Ana usai laga yang berlangsung di lapangan tenis The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Minggu siang (4/12).
Ana dan Ani mengaku sangat senang bisa keluar sebagai juara dalam turnamen yang terlaksana atas kerjasama Persatuan Olahraga Badan Intelijen Negara, Pengurus Pusat Persatuan Lawn Tenis Indonesia (PP Pelti), dan Women in Sport National Olympic Committee (WINS NOC) Indonesia ini.
Kejuaraan nasional yang bertujuan untuk terus mengembangkan olahraga tenis di Tanah Air ini diinisiasi dan didukung penuh Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal polisi (purn) Budi Gunawan.
Ana dan Ani yang selama ini berlatih di BIN Tennis Club mengekspresikan rasa syukurnya bisa bergabung di klub binaan BIN tersebut.
Baca juga: Ngaku Kecewa saat Desta Kalah Pertandingan Tiba Tiba Tenis, Dikta Bandingkan Performa Raffi Ahmad
Menurut petenis kembar asal Jakarta ini, pola pembinaan atlet di BIN Tennis Club sangat baik.
Para atlet tak hanya mendapatkan jadwal yang pas, pelatih terbaik nasional, berbagai fasilitas, tapi juga sejumlah turnamen sebagai ajang untuk terus berkembang dan menjadi lebih baik lagi.
Mereka menyakini atlet binaan PORBIN bisa membawa nama Indonesia bisa lebih berprestasi di kancah nasional hingga internasional.
"Kami sangat senang bisa terus berkembang, dan terbukti bisa menjadi juara di event ini. Tentu semua ini tak terlepas dari dorongan dan dukungan Bapak Kepala BIN selama ini kepada kami, juga kepada semua atlet yang tergabung dalam PORBIN. Kami yakin dengan pola pembinaan dan fasilitas serta sarana yang ada, PORBIN akan banyak membantu pengembangan olahraga di Indonesia,” kata Ana.