Malaysia Open 2023: Bakal Lakoni Derbi Merah Putih, The Daddies Siap Main Sabar
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengaku siap bermain sabar jelang menjalani derbi merah putih di ajang Malaysia Open 2023 melawan Pramudya/Yeremia.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, mengaku siap bermain sabar jelang menjalani derbi merah putih di ajang Malaysia Open 2023.
Seperti yang diketahui, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bakal melawan rekan senegara, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, di babak 16 besar Malaysia Open 2023.
Berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melenggang ke babak 16 besar seusai mengandaskan wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, dengan skor 19-21, 21-8, dan 21-13.
Sementara itu, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan menembus partai 16 besar setelah mengalahkan wakil Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol dengan skor 21-12, 21-17.
Baca juga: Jadwal Malaysia Open 2023 Hari Ini 11 Januari: 7 Wakil Indonesia Siap Tanding, Marcus/Kevin Comeback
Siap Bermain Sabar di Derbi Merah Putih
Dikutip dari Kompas.com, Ahsan/Hendra membeberkan salah satu kunci guna meraih kemenangan saat melawan Pramudya/Yeremia.
Pasangan berjuluk The Daddies tersebut akan bermain sabar saat meladeni perlawanan rekan senegaranya tersebut.
Hendra pun tak menampik jika Pramudya/Yeremia adalah lawan yang tangguh dan sulit dikalahkan.
"Lawan teman sendiri itu juga tidak mudah, mereka tidak mudah dimatikan."
"Kami harus bermain sabar."
“Kami sering ketemu dengan Pramudya/Yeremia."
"Mereka pasti sangat semangat karena tengah bangkit setelah Yere pulih cedera,” kata Hendra.
Baca juga: Sorotan Malaysia Open 2023: Comeback Manis Pram/Yere hingga Kejutan Gregoria Mariska
Seperti yang diketahui, Malaysia Open 2023 menjadi ajang comeback bagi Pramudya/Yeremia.
Sebab, keduanya sempat absen menjadi pasangan setelah Yeremia mengalami cedera lutut kirinya.