Sorotan Kekalahan Ahsan/Hendra di Malaysia Open 2023: Kang/Seo Masih Jadi Momok
Simak beberapa sorotan menarik setelah Ahsan/Hendra menelan kekalahan atas wakil Korea, Kang/Seo di babak perempat final Malaysia Open 2023.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
- Malaysia Open 2023: Mohammad Ahsan/Hedra Setiawan vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, 13-21, 21-19, dan 11-21
Gagalkan Derbi Merah Putih di Semifinal Malaysia Open 2023
Kekalahan The Daddies atas Kang/Seo menggagalkan terjadinya derbi Merah Putih.
Padahal skenarionya adalah, jika Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian sama-sama menang di babak perempat final, keduanya bakal bentrok di semifinal.
Namun karena Ahsan/Hendra angkat koper lebih dulu, secara tidak langsung itu jadi penanda batalnya perang saudara.
Hampir Selalu Berduel Hingga 3 Gim
Ketatnya persaingan kedua kubu selalu ditujukkan di setiap pertemuan.
Menariknya, pertemuan mereka hampir selalui melalui tiga gim.
Sayangnya dalam pertarungan sampai 3 gim itu, Ahsan/Hendra selalu berakhir dengan kekalahan.
Uniknya, dalam tiga gim yang mereka lakoni, Ahsan/Hendra selalu tumbang terlebih dahulu di gim pertama.
Lalu Daddies berhasil bangkit di gim ketiga walau pada akhirnya kandas di gim ketiga.
Tercatat hanya satu kali Daddies bisa menangi duel dengan Kang/Seo lewat 2 set langsung.
Yaitu ketika mengandaskan Kang/Seo di Japan Open 2022.
Setelah itu, Daddies masih dibuat kelimpungan saat jumpa Kang/Seo.
Hal ini bakal jadi pekerjaan rumah (PR) bagi Ahsan/Hendra jika di turnamen kembali berjumpa dengan Kang/Seo.
(Tribunnews.com/Niken)