Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Apriyani/Fadia Absen di India Open 2023 Gegara Cedera, Indonesia Tanpa Wakil Ganda Putri

Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dipastikan absen di India Open 2023 yang akan berlangsung 18-22 Januari.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Apriyani/Fadia Absen di India Open 2023 Gegara Cedera, Indonesia Tanpa Wakil Ganda Putri
Website pbsi.id
Aksi dari ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti ketika mentas di Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022). Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dipastikan absen di India Open 2023 yang akan berlangsung 18-22 Januari mendatang. 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dipastikan absen di India Open 2023 yang akan berlangsung 18-22 Januari mendatang.

Absennya Apriyani/Fadia di India Open 2023 diakibatkan oleh cedera yang dialami Fadia.

Fadia mengalami cedera saat bertanding melawan wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan di partai semifinal Malaysia Open 2023, Sabtu (14/1/2023).

Bahkan, Fadia tak mampu meneruskan pertandingan sebelum gim kedua berakhir.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia mengalami cedera pada kaki kanannya ketika berhadapan dengan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan di babak semifinal Malaysia Open 2023, Sabtu (14/1/2023).
Apriyani Rahayu/Siti Fadia mengalami cedera pada kaki kanannya ketika berhadapan dengan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan di babak semifinal Malaysia Open 2023, Sabtu (14/1/2023). Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dipastikan absen di India Open 2023 yang akan berlangsung 18-22 Januari mendatang. (Tangkapan Layar Tayangan SpoTV)

Baca juga: India Open 2023: Lakoni Perang Saudara, Marcus/Kevin Diunggulkan Ketimbang Leo/Daniel

Fadia Alami Cedera Engkel Kanan

Dikutip dari situs resmi PBSI, Kepala pelatih ganda putri, Eng Hian, mengatakan bahwa Fadia mengalami cedera engkel kanan.

Fadia mengalami cedera karena salah saat melakukan gerakan antisipasi.

Berita Rekomendasi

“Karena cedera itu, dia pun terpaksa mundur karena tidak bisa meneruskan pertandingan ” ujar Didi, sapaan akrab Eng Hian.

Tim medis PBSI, dr Vetinly Tan, juga mengatakan bahwa saat ini Fadia telah diberikan obat dan tindakan yang sesuai.

“Kami pun sudah memberikan perawatan terbaik, dengan memberinya obat dan tindakan terhadap cedera engkel kanan Fadia."

"Cuma untuk memastikan seperti apa cedera Fadia, akan segera dilakukan MRI di Jakarta,” tutur dr Vetinly Tan.

Absen di India Open 2023

Imbas dari cedera yang dialami Fadia, Didi pun memastikan bahwa anak asuhnya tersebut batal tampil di India Open 2023.

"Ya, Apri/Fadia batal tampil ke India Open,” kata Didi.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas