Jadwal Proliga 2023 Hari Ini Lengkap Hasil & Klasemen: Kudus Sukun Badak Berburu Kemenangan Perdana
Jadwal Proliga 2023 hari ini, Jumat 20 Januari mempertandingan tiga laga, termasuk duel Kudus Sukun Badak menghadapi Jakarta Pertamina Pertamax.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal serta rekap hasil dan klasemen Proliga 2023 seri Purwokerto tersedia dalam artikel ini.
Proliga 2023 seri Palembang mempertandingkan tiga laga hari ini di GOR Palembang Sport and Convention Center (PSCC), Jumat (20/1/2023) mulai jam 14.00 WIB.
Siaran langsung pertandingan Proliga 2023 live tayang di Moji TV dan bisa disaksikan via live streaming Vidio.com.
Satu di antara pertandingan Proliga 2023 hari ini menyuguhkan Kudus Sukun Badak vs Jakarta Pertamina Pertamax.
Ini menjadi laga krusial bagi Kudus Sukun Badak mengingat tim voli asal Jawa Tengah ini sekalipun belum memetik kemenangan.
Baca juga: Live Skor Hasil Proliga 2023, Jakarta STIN BIN vs Jakarta Bhayangkara Presisi, Nonton Gratis di Sini
Jadwal Proliga 2023 Hari Ini
Jumat, 20 Januari
14.00 WIB: Jakarta BIN vs Jakarta Pertamina Fastron (Putri)
16.00 WIB: Kudus Sukun Badak vs Jakarta Pertamina Pertamax (Putra)
18.30 WIB: Surabaya BIN Samator vs Jakarta BNI 46 (Putra)
Duel kebangkitan terjadi antara Kudus Sukun Badak (KSB) vs Jakarta Pertamina Pertamax (JPX).
Kedua tim sama-sama terlempar dari 4 besar.
JPX berada di posisi 5 dengan 5 poin. Sedangkan KSB menjadi juru kunci klasemen dengan catatan poin 0.
Artinya, Aji Maulana dkk di pentas Proliga 2023 ini sekalipun belum memetik kemenangan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.