Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Indonesia Masters 2023: Ahsan/Hendra Lolos ke 16 Besar, Perang Saudara Berpotensi Tercipta

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan memastikan diri melaju ke babak 16 Indonesia Masters.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hasil Indonesia Masters 2023: Ahsan/Hendra Lolos ke 16 Besar, Perang Saudara Berpotensi Tercipta
Dok: PBSI
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat berlaga di babak pertama French Open 2022, Selasa (25/10/2022). Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan memastikan diri melaju ke babak 16 Indonesia Masters. 

Alhasil ini memberi keuntungan bagi Koga/Saito dan menjadi lebih percaya diri untuk menuntaskan permainan.

Benar saja, pasangan ranking 25 dunia asal Jepang ini menuntaskan gim pertama dengan mendapatkan 5 poin berturut, menuntaskan menjadi 21-17.

Tak ingin langsung tersingkir di hadapan pendukung sendir, The Daddies bermain lebih agresif di gim kedua.

Di awal gim, kedua pasangan ini tampil cukup apik dan saling mengejar perolehan poin.

Sempat membuka skor, Ahsan/Hendra lagi-lagi justru kehilangan 3 poin di awal gim, menjadi keunggulan Koga/Saito 3-1.

Baca juga: Akane Yamaguchi Mundur dari Indonesia Masters 2023, Unggulan Utama Tersisa Fajar/Rian

3 poin berturut itu membuat pasangan Jepang semakin peda sehingga memperlebar keunggulan menjadi 6-3.

Namun Daddies tak tinggal diam, mereka berhasil mendapatkan poin beruntun dan berbalik unggul menjadi 6-7 dan unggul 10-11 di interval gim kedua.

Berita Rekomendasi

Selepas interval, Ahsan/Hendra sempat beberapa kali melakukan erorr yang membuat kuntungan lawan menjadi 17-13.

Namun teriakan penoton di Istora Senayan membangkitkan semangat Ahsan/Hendra untuk menyamakan poin.

Akhirnya upaya mereka berhasil, 5 poin beruntun didapatkan The Daddies, poin sama di angka 19-19 dan kemudian dituntaskan menjadi 19-21.

Gim ketiga bisa dikatakan menjadi titik balik permainan The Daddies. Mereka jarang melakukan kesalahan dan bermain cukup rapi.

Sepanjang gim ketiga, Ahsan/Hendra selalu unggul. Di awal gim bahkan langsung unggul 0-4.

Tanda kemenangan bagi Ahsan/Hendra sudah terlihat, pukulan-pukulan yang diciptakan tak mampu di kembalikan dengan baik oleh Koga/Saito.

Interval gim ketiga miliki The Daddies sepenuhnya dengan keunggulan poin 6-11. Setelah interval, The Daddies semakin menggila.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas