Pemain Pelatnas Absen di German Open 2023, Indonesia Hanya Turunkan Dua Wakil
Melakoni German Open 2023, Indonesia hanya menurunkan dua wakilnya dari non-pelatnas, yakni Praveen Jordan/Melati Daeva dan Dejan Ferdinansyah/Gloria
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah

TRIBUNNEWS.COM - Melakoni German Open 2023, Indonesia hanya menurunkan dua wakilnya dari non-pelatnas.
Sebelumnya, PBSI telah menyatakan bahwa tak akan menurunkan pemain pelatnas di ajang German Open 2023 yang akan berlangsung 7-12 Maret mendatang.
Lantas, siapa dua wakil Indonesia yang bakal turun di German Open 2023?
Kirim Pemain Non-Pelatnas
Dikutip dari situs resmi BWF Corporate, dalam data M&Q Report, Indonesia hanya menurunkan pemain non-pelatnas di sektor ganda campuran.
Mereka adalah Praveen Jordan/Melati Daeva dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Baca juga: Tim Pelatnas PBSI Absen di German Open 2023, Fokus Tatap All England
Jika menilik ke belakang, Praveen/Melati batal tampil di German Open 2022 lantaran dinyatakan positif Covid-19.
Tentunya, pasangan berjuluk Honey Couple tersebut tak akan menyia-nyiakan kesempatan yang ada.
Pasangan ranking 45 itu juga sebelumnya telah comeback di ajang Indonesia Masters 2023 beberapa waktu lalu.
Serupa dengan Praveen/Melati, Dejan/Gloria juga batal berangkat ke German Open 2022.
Keduanya juga dinyatakan positif Covid-19 dengan tanpa gejala.

Pemain Pelatnas Absen di German Open 2023
Dikutip dari djarumbadminton.com, Humas PP PBSI, Deri Destan, telah mengkonfirmasi terkait absennya pemain pelatnas di German Open 2023.
"Betul, tim Pelatnas akan absen di German Open, karena akan mengejar tiga turnamen setelah All England."
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.