Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Yolla Buka Suara soal Pingsan di Lapangan Proliga, Bukan Kali Pertama, Kini Lebih Berhati-hati

Yolla Yuliana mengaku insiden dirinya pingsan di Proliga ini bukan kali pertama yang terjadi dalam karieri profesional voli

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Yolla Buka Suara soal Pingsan di Lapangan Proliga, Bukan Kali Pertama, Kini Lebih Berhati-hati
SURYA/PURWANTO
Pebola voli putri Jakarta Pertamina Fastron, Yolla Yuliana berselebrasi saat unggul atas Bandung BJB Tandamata pada pertandingan putaran kedua minggu kedua PLN Mobile Proliga 2023 di GOR Ken Arok, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (10/2/2023). Tim putri Jakarta Pertamina Fastron berhasil menang atas Bandung BJB Tandamata dengan skor 3-1 (25-20, 25-23, 29-31, dan 25-23). SURYA/PURWANTO 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Arif Tio BA

TRIBUNNEWS.COM, Gresik - Middle Blocker Jakarta Pertamina Fastron Yolla Yuliana sempat pingsan ketika pertandingan Proliga 2023 seri Malang.

Pevoli 28 tahun ini mengaku insiden ketika dirinya pingsan ini bukan kali pertama yang terjadi pada dirinya. Ia sebelumnya juga pernah mengalami pingsan ketika pertandingan di kompetisi Livoli.

"Mungkin lagi harinya, kelelahan waktu itu. Kondisi aku sedang tidak baik, " kata Yolla saat ditemui Tribunnews di seusai pertandingan melawan Jakarta BIN di GOR Tri Dharma Gresik, Minggu (26/2/2023).

Ia pun kini sudah belajar dari peristiwa tersebut dan sudah bisa untuk mengantisipasi agar kejadian tersebut tak terulang lagi.

Padatnya jadwal kompetisi memang menuntut atlet untuk harus tetap selalu menjaga stamina dan kebugaran.

Belum lagi perbedaan cuaca dari satu kota ke kota di tiap series yang berganti tiap pekan, menuntut atlet harus selalu beradaptasi cepat.

Berita Rekomendasi

Mantan pemain BJB Tandamata ini akan semakin ketat dalam menjaga stamina dan akan melakukan istirahat yang cukup.

Selain itu juga akan memperhatikan soal makanan yang dikonsumsi.

Baca juga: Jadwal Final Four Proliga 2023 Seri Semarang 2-5 Maret 2023 dan Info Harga Tiket

"Sekarang sudah baik dan bisa mengantisipasi. lebih hati-hati sih," ungkapnya.

Seperti diketahui, Yolla pemain Jakarta Pertamina Fastron pingsan saat pertandingan di babak reguler putaran kedua ketika menghadapi Bandung BJB Tandamata, 10 Februari 2023 lalu.

Pemain bertinggi 180 cm ini sempat bermain selama tiga set saat timnya dan beberapa kali melepaskan smash-smash kencang.

Namun kemudian ia kolaps dan harus dilarikan ke rumah sakit. Ia langsung mendapatkan perawatan namun tak sampai dirawat inap.

PR Pertamina Fastron di Final Four Menurut Yolla

Pebola voli putri Jakarta Pertamina Fastron, Yolla Yuliana (belakang, kanan) dan Widya Rayi Fadhila (belakang, kiri) berusaha menahan bola smash dari para pemain Bandung BJB Tandamata pada pertandingan putaran kedua minggu kedua PLN Mobile Proliga 2023 di GOR Ken Arok, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (10/2/2023). Tim putri Jakarta Pertamina Fastron berhasil menang atas Bandung BJB Tandamata dengan skor 3-1 (25-20, 25-23, 29-31, dan 25-23). SURYA/PURWANTO
Pebola voli putri Jakarta Pertamina Fastron, Yolla Yuliana (belakang, kanan) dan Widya Rayi Fadhila (belakang, kiri) berusaha menahan bola smash dari para pemain Bandung BJB Tandamata pada pertandingan putaran kedua minggu kedua PLN Mobile Proliga 2023 di GOR Ken Arok, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (10/2/2023). Tim putri Jakarta Pertamina Fastron berhasil menang atas Bandung BJB Tandamata dengan skor 3-1 (25-20, 25-23, 29-31, dan 25-23). SURYA/PURWANTO (SURYA/PURWANTO)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas