Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Flandy Limpele Hengkang dari Pelatnas dan Pilih Latih Hong Kong, PBSI: Dia Takut Tantangan

Mundur dari tim pelatih pelatnas, PBSI menilai bahwa Flandy seperti takut menerima tantangan dalam membina pemain-pemain muda sektor ganda campuran.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Flandy Limpele Hengkang dari Pelatnas dan Pilih Latih Hong Kong, PBSI: Dia Takut Tantangan
instagram/ba_malaysia
Flandy Limpele ketika memimpin latihan sektor ganda putra Malaysia - Mundur dari tim pelatih pelatnas, PBSI menilai bahwa Flandy seperti takut menerima tantangan dalam membina pemain-pemain muda sektor ganda campuran. 

TRIBUNNEWS.COM - Flandy Limpele resmi mundur dari tim kepelatihan pelatnas Indonesia.

Kepastian tersebut diketahui dari unggahan Instagram resmi @badminton.ina, Rabu (1/3/2023).

"Flandy Limpele memutuskan untuk meninggalkan pelatnas PBSI.

PP PBSI mengucapkan terima kasih atas dedikasinya selama menjadi pelatih ganda campuran pratama selama satu tahun terakhir," tulis @badminton.ina.

Diketahui, Flandy Limpele mundur dari tim pelatih pelatnas dan memilih hengkang ke timnas Hong Kong.

Sebelumnya, Flandy Limpele menahkodai tim ganda campuran Indonesia.

Pelatih ganda campuran pendamping tim Indonesia di turnamen bulutangkis Kejuaraan Dunia Junior 2022, Flandy Limpele (Dok: PBSI)
Pelatih ganda campuran pendamping tim Indonesia di turnamen bulutangkis Kejuaraan Dunia Junior 2022, Flandy Limpele . Mundur dari tim pelatih pelatnas, PBSI menilai bahwa Flandy seperti takut menerima tantangan dalam membina pemain-pemain muda sektor ganda campuran.(Dok: PBSI) (Foto: Dokumentasi PBSI)

Baca juga: Nasib Apes Ganda Campuran Indonesia, Ditinggal Flandy Limpele setelah Nova Widianto

PBSI Nilai Flandy Takut Tantangan

Berita Rekomendasi

Dilansir situs resmi pbsi.id, Ketua Harian PP PBSI, Alex Tirta pun menghormati keputusan Flandy.

Namun, Alex juga menilai bahwa Flandy seperti takut menerima tantangan dalam membina pemain-pemain muda sektor ganda campuran.

Padahal, diawal Flandy berkomitmen dan bersedia untuk melatih pemain-pemain muda di pelatnas pratama.

Dan seharusnya, Flandy berani melewati tantangan berat untuk tiga atau empat tahun ke depan dengan tetap sebagai pelatih ganda campuran pratama.

“Pertama-tama, saya menghormati keputusan coach Flandy yang memilih meninggalkan Pelatnas Cipayung untuk melatih ke negara lain."

“Sesuai komitmen awal saat coach Flandy datang bergabung ke Pelatnas Cipayung pada awal tahun 2022, dia memang bersedia diberi tanggung jawab sebagai pelatih pelatnas pratama."

“Dari awal, tidak pernah ada pembicaraan atau janji PBSI akan menarik dia sebagai kepala pelatih pelatnas utama. Dia mungkin lupa, coach Flandy sendiri juga sudah berkomitmen dan bersedia untuk melatih pemain-pemain muda di pelatnas pratama."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas