Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Head to Head LavAni vs Bhayangkara Presisi Final Proliga 2023: Pantang Jemawa meski Menang Telak

Jakarta LavAni Allo Bank tak boleh besar kepala meski menang head to head atas Bhayangkara Presisi jelang final Proliga 2023.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Head to Head LavAni vs Bhayangkara Presisi Final Proliga 2023: Pantang Jemawa meski Menang Telak
Tribunnews/Hafidh Rizky
Outside Hitter Jakarta LavAni Allo Bank, Fahry Septian Putratama melakukan smash tajam ke arah pertahanan Bhayangkara Presisi pada pertandingan Final Four Proliga 2023 di Gor Sritex Arena Solo, Jumat (10/3/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Jakarta LavAni Allo Bank tak boleh jumawa meski memiliki rekor head to head mentereng atas Jakarta LavAni Allo Bank jelang grand final Proliga 2023.

Perebutan gelar juara Proliga 2023 dari sektor putra mempertemukan Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta Bhayangkara Presisi di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (19/3/2023).

Laga penentuan siapa yang akan menjadi raja di kompetisi bergengsi bola voli Indonesia musim ini diprediksi berlangsung seru.

Terlebih Jakarta LavAni Allo Bank yang berstatus sebagai juara bertahan, mereka memiliki beban yang tak enteng untuk bisa mengulang pencapaian musim lalu.

Baca juga: Perubahan Jadwal Grand Final Proliga 2023 di GOR Amongrogo - Perebutan Gelar Juara Main Lebih Sore

Jakarta LavAni memiliki catatan fantastis sepanjang pagelaran Proliga 2023. Tercatat, dari 20 pertandingan yang dimainkan sejak babak reguler hingga final four, Fahry Septian dan kolega hanya menelan satu kekalahan dan 19 laga sisa berujung kemenangan.

Sedangkan dari kubu lawan, Bhayangkara Presisi juga menorehkan hasil yang terbilang mengkilap.

Sekalipun menyandang status debutan di pentas Proliga 2023, Rendy Tamamilang dan kawan-kawan berhasil membukukan 16 kemenangan dan empat laga sisa lainnya berujung kekalahan.

BERITA REKOMENDASI

Kedua tim tercatat sudah bertemu sebanyak empat kali dari babak reguler hingga final four.

Head to head berpihak kepada sang juara bertahan, di mana LavAni berhasil membukukan tiga kemenangan dan satu laga lainnya berhasil dimenangkan oleh Bhayangkara Presisi.

Merujuk kepada catatan head to head ini, LavAni berpeluang besar untuk meraih kemenangan di laga final. 

Namun semua itu merujuk kepada catatan pertemuan kedua tim yang tidak bisa dijadikan sebagai landasan mutlak.

Selebrasi pemain LavAni Allo Bank saat meraih poin kontra Jakarta STIN BIN pada pertandingan Final Four Proliga 2023 di Gor Sritex Arena Solo, Minggu (12/3/2023). Jakarta STIN BIN membutuhkan kemenangan untuk lolos ke grand final.
Selebrasi pemain LavAni Allo Bank saat meraih poin kontra Jakarta STIN BIN pada pertandingan Final Four Proliga 2023 di Gor Sritex Arena Solo, Minggu (12/3/2023). Jakarta STIN BIN membutuhkan kemenangan untuk lolos ke grand final. (TRIBUNNEWS/Hafidh)

Pada laga final, pertandingan tak melulu ditentukan oleh skill dan gaya permainan. Namun mental pemain maupun kondisi fisik menjadi penentu paling mutlak.

Satu hal lagi yang tak bisa membuat Jakarta LavAni llo Bank besar kepala ketika menghadapi Nizar Zulfikar cs. 

Satu kekalahan yang diperoleh LavAni sepanjang Proliga 2023 didapat saat menghadapi Bhayangkara Presisi di babak reguler. 

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas