Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Mustara: Timnas Atletik Indonesia Mematangkan Persiapannya Jelang Tampil Di SEA Games Kamboja

Timnas Atletik Indonesia terus mematangkan persiapannya jelang tampil pada SEA Games Kamboja yang bergulir 5 – 17 Mei 2023.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Mustara: Timnas Atletik Indonesia Mematangkan Persiapannya Jelang Tampil Di SEA Games Kamboja
tribunnews.com/majid
Manajer Tim Atletik Indonesia, Mustara saat diwawancarai usai memantau para atletnya berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (28/3/2023) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTATimnas Atletik Indonesia terus mematangkan persiapannya jelang tampil pada SEA Games Kamboja yang bergulir 5 – 17 Mei 2023.

Bahkan di bulan Ramadhan ini, para atlet tetap digenjot latihan guna menjaga stamina dan teknik mereka.

Guna melihat pencapaian para atlet, PB PASI pada Minggu, 2 April mendatang akan mengadakan tes pengukuran.

“Persiapan secara teknis tinggal persiapan menuju kompetisi jadi seharusnya para atlet dan pelatih harus sudah mempersiapkan fisik dan mental suasana menuju pertandingan,” kata Manajer Tim Atletik Indonesia, Mustara saat memantau para atletnya berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (28/3/2023).

“Nanti kita tanggal 2 (April) hari Minggu akan ada tes pengukuran per nomor perlombaan di sini. Kita akan lihat sudah sejauh mana si atlet, pelatih juga yang mempersiapkan positioningnya,” sambungnya.

Pengorbanan para atlet atletik Indonesia juga akan teruji di tahun ini, pasalnya mereka tetap berada di asmara atau berlatih saat hari Raya Idul Fitri Nanti.

Berita Rekomendasi

Mustara tak ingin apabila diliburkan saat Lebaran, para atlet malah tidak terkontrol baik pola makanan dan latihannya.

Apalagi jarak lebaran dengan dimulainya SEA Games hanya berjarak sekitar dua pekan.

“Waktunya tidak ada lagi kalau dikembalikan. Jadi kita akan menyiapkan posisi semuda di Jakarta atau di tempat latihan karena tempat latihan ada tiga, ada sentra Jakarta, Bandung dan Pengalengan dan lebaran kita akan kondisikan tetap dalam kondisi latihan,” ujar Mustara.

“Bagi yang rumahnya di Jakarta okelah sejam dua jam (pulang ke rumah) tapi kalau yang di daerah bisa kita lihat antrean tiket gimana dan selama di sana makan juga kita tidak tahu, latihan atau tidak makanya kita akan berikan semacam pemahaman kepada atlet dan pelatih untuk tetap stay di Jakarta dan siap ke SEA Games karena tinggal beberapa hari lagi kan ke SEA Games,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas