Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pro Player e-Sport MLBB Ajak Gamers Main Bareng Sembari Ngabuburit

Platform pencari teman mabar ‘main bareng’ kembali memanjakan para pengguna dengan merilis fitur baru Game Live Streaming pada tanggal 27 Maret 2023.

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Pro Player e-Sport MLBB Ajak Gamers Main Bareng Sembari Ngabuburit
Dok. Lita Indonesia
Lita Indonesia 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Platform pencari teman mabar, ‘main bareng’ kembali memanjakan para pengguna dengan merilis fitur baru Game Live Streaming pada tanggal 27 Maret 2023.

Dua tahun menemani penggunanya di Ramadan tahun ini, ALLSTAR NgabuburLIT juga akan di tayangkan secara live didalam Lita sambil mengisi waktu menjelang berbuka puasa alias ngabuburit.

Country Manager Lita Indonesia, Yenny mengatakan tujuan event ini untuk memberikan kesempatan bagi seluruh pecinta MLBB untuk merasakan euforia dan menjadi bagian dari MLBB Allstar melalui Mabar dengan para Pro Player.

“Kami berharap acara ini juga dapat memberikan hiburan sambil menunggu waktu untuk berbuka puasa bagi seluruh gamer di seluruh Indonesia,” ujar Yenny dalam keterangannya Senin (3/4/2023).

Nama-nama ternama akan berpartisipasi di NgabuburLIT adalah Lemon, Brandon Kent, Xinn, Luminaire, AE Pai, Antimage, Pascol, REKT, Jeje Adriel, Catheez, Vallenne, Alpha TikTok.

"ALLSTAR NgabuburLIa adalah singkatan dari MLBB Allstars Ngabuburit bareng Lita. Event ini berlangsung secara online dan merupakan hasil kolaborasi eksklusif MLBB dengan LITA buat para pencinta games untuk mabar dengan superstar dan menonton funmatch Live streaming,” sambungnya.

Selain menonton, semua gamer dan fans MLBB juga berpeluang untuk partisipasi dan gabung dalam tim superstar untuk bertanding melawan tim jasa teman mabar Lita.

Para fans bisa join dan battle bareng para pro player ternama dan bertanding melawan tim lainnya.

Yenny menambahkan cara berpartisipasi yaitu dengan mendownload aplikasi Lita dan mengumpulkan Vote sebanyak banyaknya melalui sistem leaderboard Allstar Ngabuburlit.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas