Menakar Peluang Timnas Voli Putra Indonesia Raih Emas di SEA Games 2023: Final Ideal Jumpa Thailand
Rute Timnas voli putra Indonesia untuk meraih medali emas di SEA Games 2023. Partai final melawan Thailand merupakan laga ideal.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Namun merujuk kepada pertemuan akhir, Timnas Indonesia sukses mengalahkan Kamboja 3-1 pada perebutan tiket final SEA Games 2021.
Dan terakakhir, Singapura menjadi 'santapan empuk' untuk skuad tempur Jiang Jie. Di antara tiga lawan pada Grup A, praktis Singapura bisa menjadi bulan-bulanan bagi skuad Merah-Putih.
Timnas voli putra Indonesia diprediksi menyapu bersih laga fase grup dengan kemenangan. Mereka melaju ke semifinal sebagai juara grup.
Sedangkan dari Grup B, Thailand dan Vietnam dijagokan untuk lolos ke babak empat besar.
Dengan skenario Vietnam menjadi lawan Indonesia di babak semifinal, ini bisa menjadi ulangan laga puncak SEA Games 2021. Saat itu Rivan Nurmulki dan kawan-kawan sukses menggasak Vietnam tiga set langsung.
Final ideal untuk cabang olahraga voli indoor putra SEA Games 2023 menempatkan Timnas Indonesia menghadapi Thailand.
Bukannya tanpa alasan mengapa tim voli putra Negeri Gajah Putih difavoritkan menggapai laga puncak. Mereka ditarget untuk meraih medali emas, mengobati kekecewaan SEA Games 2021.
Tepatnya di Vietnam, mereka tak meraih medali setelah menelan kekalahan 3-2 dari Kamboja di perebutan tempat ketiga. Itu menjadi prestasi terburuk Thailand di mana terakhir kali mereka tak meraih medali dari voli indoor putra pada SEA Games edisi 1983.
Pelatih Timnas Indonesia, Jiang Jie menegaskan target medali emas merupakan hal yang tak bisa di tawar.
"Pertandingan pada SEA Games sejak awal tidak mudah bagi kami karena Thailand sangat bagus. Begitu juga Vietnam dan Kamboja. Jadi, kami harus memenangkan pertandingan melawan mereka," ucap Jiang Jie, dikutip dari BolaSport.
"Tentu saja kami harus meraih medali emas. Ini bukan hanya untuk SEA Games karena kami ingin menuju Asian Games dan Asian Championship. Kami harus bisa bersaing dengan tim teratas di Asia," tutur Jie.
Tantangan bagi Indonesia selain target emas, ialah memadukan chemistry antar pemain senior-muda yang pada SEA Games 2023, mayoritas dihuni amunisi U23.
Jadwal Voli Indoor SEA Games 2023
Putra
Rabu, 3 Mei
Fase Grup: Indonesia vs Filipina - 12.00 WIB
Kamis, 4 Mei
Fase Grup: Indonesia vs Kamboja - 14.30 WIB
Sabtu, 6 Mei
Fase Grup: Indonesia vs Singapura - 14.30 WIB
Minggu, 7 Mei
Semifinal
Senin, 8 Mei
Perebutan Medali Emas dan Perunggu
(Tribunnews.com/Giri)(BolaSport/Delia Mustikasari)