Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kejutan Final Badminton Asia Championships 2023: Siwei/Yaqiong Ditumbangkan sang Junior

Final Badminton Asia Championships 2023 beri kejutan setelah Zheng Siwei/Huang Yaqiong selaku unggulan utama kalah dari sang junior.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Kejutan Final Badminton Asia Championships 2023: Siwei/Yaqiong Ditumbangkan sang Junior
ADEK BERRY / AFP
Kejutan Final Badminton Asia Championships 2023: Siwei/Yaqiong Ditumbangkan sang Junior - Zheng Siwei (tengah) dan Huang Yaqiong (kiri) dari China merayakan kemenangan atas Seo Seung-jae dan Chae Yu-jung (kanan) dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal ganda campuran di turnamen bulu tangkis Indonesia Masters di Jakarta pada Juni 11, 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil final Badminton Asia Championships 2023 diwarnai dengan kejutan yakni kalahnya 'monster' dari sektor ganda campuran.

Ialah Zheng Siwei/Huang Yaqiong yang kandas dua gim saja setelah berhadapan dengan juniornya, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin, Minggu (30/4/2023).

Skor yang diraih oleh Zheng Siwei/Huang Yaqiong melawan Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin yakni 15-21 dan 16-21 seusai bertanding selama 28 menit.

Hasil ini jadi kekalahan Zheng Siwei/Huang Yaqiong pertama saat mentas di partai final pada tahun 2023 ini.

Baca juga: Hasil Final Badminton Asia Championships 2023: Eks Ratu Bulu Tangkis Jepang Buka Puasa Gelar

Zheng Siwei (tengah) dan Huang Yaqiong (kiri) dari China merayakan kemenangan atas Seo Seung-jae dan Chae Yu-jung (kanan) dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal ganda campuran di turnamen bulu tangkis Indonesia Masters di Jakarta pada Juni 11, 2022.
Zheng Siwei (tengah) dan Huang Yaqiong (kiri) dari China merayakan kemenangan atas Seo Seung-jae dan Chae Yu-jung (kanan) dari Korea Selatan dalam pertandingan semifinal ganda campuran di turnamen bulu tangkis Indonesia Masters di Jakarta pada Juni 11, 2022. (ADEK BERRY / AFP)

Fakta Kekalahan Zheng Siwei/Huang Yaqiong

1. Kekalahan Pertama di Partai Final pada Tahun 2023

Zheng Siwei/Huang Yaqiong cukup jarang menelan kekalahan ketika mentas di partai final sebuah turnamen.

BERITA TERKAIT

Tercatat pada tahun 2023 ini mereka selalu berhasil memenangkan duel di partai final dan berhasil keluar sebagai juara.

Dua kali masuk partai final, dua kali pula mereka keluar sebagai kampiun.

Sayangnya dominasi yang telah mereka bangun bahkan sejak tahun 2021 silam akhirnya ambyar.

Pasalnya saat mentas di final Badminton Asia Championships 2023 harus kalah atas juniornya sendiri.

Bermain selalu tertinggal, mereka cukup tertekan sehingga tak bisa mengeluarkan permainan terbaiknya.

Tak heran jika mereka pada akhirnya harus menelan kekalahan lewat dua gim saja.

2. Pil Pahit Olimpiade Tokyo 2020 Terulang Lagi

Kekalahan Siwei/Yaqiong tak berbeda jauh dari laga final Olimpiade Tokyo 2020.

Yang mana pada saat itu terjadi All China Final di Olimpiade Tokyo 2020.

Duel seru tersebut mempertemukan Siwei/Yaqiong dengan rekan senegaranya, Wang Yilyu/Huang Dong Ping.

Bertempur dengan rekan kompatriotnya, Siwei/Yaqiong harus melewati laga hingga tiga gim.

Duel sengit tersebut akhirnya menempatkan Yilyu/Dongping sebagai juara sekaligus peraih medali emas.

Kenangan buruk tersebut pada akhirnya kembali terulang tahun 2023 ini.

Di mana Siwei/Yaqiong dikalahkan oleh sang junior, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin lewat dua gim.

3. China Punya Senjata Anyar

Kontingen China cukup gacor di sektor ganda campuran.

Terbukti Siwei/Yaqiong hingga Dongping jadi tumpuan yang masih bisa di andalkan tiap turnamen.

Dominasi Siwei/Yaqiong juga tak terbantahkan hingga tak heran mereka bertengger cukup lama di peringkat 1 BWF.

Namun Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin mulai muncul sejak awal tahun 2023 dengan beragam kejutannya.

Taji sang junior dibuktikan dengan keberhasilan mereka tembus ke final Indonesia Masters 2023.

Kendati belum keluar sebagai jawara, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin berhasil balas dendam di Badminton Asia Championships 2023.

Dengan demikian Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin bisa jadi senjata anyar China.

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas