Daftar Tim Badminton Indonesia di SEA Games 2023: Tunggal Putra Kehilangan Satu Pilar, Chico Tumpuan
Update tim badminton Indonesia di SEA Games 2023, sektor tunggal putra kehilangan satu pilar pendulang medali emas.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Update daftar tim badminton Indonesia di SEA Games 2023 yang telah berangkat ke Kamboja, Jumat (5/5/2023).
Sektor tunggal putra Indonesia kehilangan satu pilar yakni Shesar Hiren Rhustavito yang batal perkuat Skuad Garuda di SEA Games 2023.
Shesar dikabarkan oleh PBSI mengalami cedera betis kaki kiri saat melakoni sesi latihan terakhir kemarin hari Kamis (4/5/2023).
Oleh karena itu pria asal Sukoharjo tersebut memutuskan untuk mundur dari ajang SEA Games 2023 Kamboja.
Dengan begitu maka di nomor tunggal putra akan mengandalkan Chico Aura Dwi Wardoyo untuk membidik keping medali emas.
Baca juga: Badminton SEA Games 2023 - Kunlavut Vitidsarn Absen, Tunggal Putra Indonesia Berpeluang Raih Emas
Berikut Update Daftar Tim Badminton Indonesia di SEA Games 2023
Tunggal Putra
1. Chico Aura Dwi Wardoyo
2. Christian Adinata
3. Alwi Farhan
Tunggal Putri
1. Komang Ayu Cahya Dewi
2. Ester Nurumi Tri Wardoyo
3. Stephanie Widjaja
4. Mutiara Ayu Puspitasari
Ganda Putra
1. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
2. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Ganda Putri
1. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
2. Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.