Rekap Hasil Badminton SEA Games 2023: Ester & Christian Adinata Melenggang ke Perempat Final
Berikut ini rekap hasil badminton SEA Games 2023 hari ini Sabtu (13/5/2023), 2 dari tiga wakil Indonesia yang bertanding lolos ke babak 8 besar.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Kendati demikian rintangan penggawa Indonesia di sektor tunggal setidaknya harus mencapai babak semifinal untuk memastikan satu medali.
Baca juga: Badminton SEA Games 2023: Ujian Berat Komang, Potensi Hadapi Utusan Thailand
Sementara itu dari kubu ganda campuran tersisa Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Di mana Rehan/Lisa tampaknya akan jadi ujung tombak perjuangan kontingen Indonesia.
Sebab kekalahan Sumanti/Hediana membuat amunisi Indonesia di ganda campuran tersisa satu saja.
Rehan/Lisa sejatinya menyandang status unggulan utama.
Sebab menilik ranking BWF saat ini, Rehan/Lisa tembus ke 10 besar untuk kali pertama.
Konsistensi mereka selama mengarungi kompetisi 2023 memang jempolan.
Maka dari itu layak dinantikan perjuangan Rehan/Lisa nanti di SEA Games 2023.
Total kini wakil Indonesia tersisa 9 wakil yang akan bertanding di nomor individu badminton SEA Games 2023.
Partai perempat final badminton SEA Games 2023 akan dilaksanakan besok hari Minggu (14/5/2023).
(Tribunnews.com/Niken)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.