Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Fakta Marco Bezzecchi Juara MotoGP Prancis 2023: Murid Valentino Rossi Gasak 2 Sejarah Sekaligus

Hasil Marco Bezzecchi juarai MotoGP Prancis 2023 di Sirkuit Le Mans hari ini diwarnai fakta menarik termasuk dua sejarah sekaligus yang digasak.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Fakta Marco Bezzecchi Juara MotoGP Prancis 2023: Murid Valentino Rossi Gasak 2 Sejarah Sekaligus
AFP/JUAN MABROMATA
Pebalap Ducati Italia Marco Bezzecchi menunjukkan jersey Argentina yang ditandatangani oleh Lionel Messi yang dipersembahkan untuk kemenangan pertamanya, di podium balapan MotoGP Argentina Grand Prix, di sirkuit Termas de Rio Hondo di Santiago del Estero, Argentina, pada 2 April 2023. (Photo by JUAN MABROMATA / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah fakta menarik menghiasi hasil balapan MotoGP Prancis 2023 di Sirkuit Le Mans yang menempatkan Marco Bezzecchi sebagai juara, Minggu (14/5/2023).

Murid Valentino Rossi sekaligus rider Mooney VR46, Marco Bezzecchi sukses menjadi yang tercepat di Sirkuit Le Mans mengalahkan Jorge Martin (Pramac Ducati) dan ketiga ada Johann Zarco (Pramac Ducati).

Dalam balapan itu memang ada banyak kecelakaan terjadi, termasuk Marc Marquez (Repsol Honda) yang terpeleset ketika balapan tinggal menyisakan dua lap lagi.

Baca juga: Drama Saling Toyor Bagnaia vs Vinales Warnai Hasil MotoGP Prancis 2023: Marco Bezzecchi Menang

Belum lagi adanya insiden singgungan antara Francesco Bagnaia (Ducati) dan Maverick Vinales (Aprilia) yang terjadi di lap kelima. Keduanya nyaris terlibat pertengkaran setelah terkapar di atas gravel.

Kemenangan kedua Marco Bezzecchi di MotoGP 2023 ini mengantarkan rider berambut kribo ini belum beranjak dari posisi dua klasemen.

Marco Bezzecchi membukukan 93 poin, atau terpaut satu angka dari pemuncak klasemen MotoGP 2023.

Francesco Bagnaia gagal meraup poin setelah tak mampu merampungkan balapan MotoGP Prancis kali ini akibat insiden kecelakaan dengan Vinales. 

BERITA REKOMENDASI

Terlepas dari itu, berikut sejumlah fakta menarik menghiasi kemenangan Marco Bezzecchi yang dirangkum dari berbagai sumber. 

Marco Bezzecchi Menangi Seri MotoGP ke-1000

Marco Bezzecchi yang merupakan murid Valentino Rossi menandai kemenangannya dengan catatan prestise. Pembalap asal Italia ini menjadi pemenang pada MotoGP seri ke-1000.

Ini menjadi prestasi tersendiri bagi pembalap yang akrab disapa Bez. 

Di sisi lain,pembalap yang gemar merajah tubuhnya dengan tato tersebut memperpanjang history MotoGP Prancis di mana dalam empat musim terakhir menempatkan pembalap berbeda yang meraih kemenangan.


Dimulai sejak MotoGP Prancis 2019 yang dimenangkan Marc Marquez, Danilo Petrucci (2020), Jack Miller (2021), Enea Bastianini (2022) dan terbaru ialah Marco Bezzecchi.

Ukir Rekor Bawa Ducati Raih Kemenangan Terpanjang di Le Mans 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas