Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Prediksi Hasil Voli AVC Bahrain 2023: Derbi Aparat Ketat, Bhayangkara Presisi ke Final

Laga Jakarta Bhayangkara Presisi vs Police Sport pada voli AVC Men's Club 2023 Bahrain diprediksi ketat, Farhan Halim cs segel tiket final.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Prediksi Hasil Voli AVC Bahrain 2023: Derbi Aparat Ketat, Bhayangkara Presisi ke Final
Laman resmi Asian Volleyball
Skuad Jakarta Bhayangkara Presisi sebelum memulai pertandingan melawan Canberra Heat pada fase Grup A kejuaraan voli AVC Men's Club 2023 di Bahrain, Senin (16/5/2023). Jakarta Bhayangkara Presisi raih kemenangan perdana dengan skor 3-0. 

Rinciannya, Farhan Halim cs takluk dari Al Ahli (Bahrain) di laga perdana lewat kedudukan 3-2. Sedangkan di perebutan status juara Grup E, Bhayangkara Presisi takluk dari tim kuas asal Jepang, Suntory Sunbirds tiga set langsung.

Ini menjadi perhatian bagi Bhayangkara Presisi.

Sejumlah titik lemah permainan masih mewarnai perjalanan tim runner-up Proliga 2023 menapakkan kakinya di babak semifinal.

Farhan Halim (kiri) dan Fahreza Raka (kanan) melakukan selebrasi saat pertandingan Jakarta Bhayangkara Presisi melawan Bayankhongor VC di kejuaraan voli AVC Men's Club 2023 di Bahrain, Kamis (18/5/2023).
Farhan Halim (kiri) dan Fahreza Raka (kanan) melakukan selebrasi saat pertandingan Jakarta Bhayangkara Presisi melawan Bayankhongor VC di kejuaraan voli AVC Men's Club 2023 di Bahrain, Kamis (18/5/2023). (Laman resmi Asian Volleyball)

Received, passing dan block kerap kali mengalami inkonsistensi, di mana menjadi keuntungan bagi tim lawan untuk dimanfaatkan.

Sedangkan dalam hal menyerang, Bhayangkara Presisi tak kalah dari tim semifinalis lain.

Terbukti outside hitter Bhayangkara Presisi yang juga berlabel Timnas Indonesia, Farhan Halim masuk dalam top five top skor voli AVC Men's Club 2023.

Disampaikan oleh Daudi Okello, tiga hal kelemahan meliputi passing, received dan block wajib diminimalisir terjadi ketika menghadapi Police Sport.

Berita Rekomendasi

“Kami berharap besok (hari ini-red) bisa memainkan permainan terbaik. Tim perlu memperbaiki servis dan received , dan bahkan pemblokiran kami masih goyah," terang Okello, dikutip dari laman resmi AVC.

“Kami semua di semifinal adalah tim yang bagus. Kami telah berjuang sangat keras untuk berada di empat besar. Tidak masalah siapa yang datang ke arah kami, kami siap untuk memberikan kemampuan 100 persen," sambung mantan pemain Galatasaray ini.

Berkaca dari peta kekuatan tim, perebutan tiket final kali ini akan berlangsung lima set dan diharapkan bisa menjadi milik Bhayangkara Presisi.

Jeff Jiang Jie diprakirakan menurunkan skuad terbaiknya. Nizar Zulfikar, Farhan Halim, Javad, Daudi Okello, Hendra Kurniawan, dan Hernanda Zulfi dapat menghiasi lune-up utama.

5 Pertandingan Terakhir Jakarta Bhayangkara Presisi

Jakarta Bhayangkara 0-3 Suntory Sunbirds

Jakarta Bhayangkara  Presisi 3-0 Bayankhongor

Korean Air Jumbos 1-3 Jakarta Bhayangkara Presisi

Jakarta Bhayangkara Presisi 3-0 Canberra Heat

Al-Ahli 3-2 Jakarta Bhayangkara Presisi

5 Pertandingan Terakhir Police Sport

Shahdab Yazd 2-3 Police Sport

South Gas 0-3 Police Sport

Police Sport 3-0 Aspiring

Police Sport 3-0 Al Kuwait

Police Sport 3-1 Atyrau

Prediksi Hasil: Bhayangkara Presisi 3-2 Police Sport

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas