Penantian Suntory Sunbirds Berakhir Manis di AVC Cup 2023, Momentum Jepang Genjot Prestasi Voli
Penantian Suntory Sunbirds untuk bisa mengukir prestasi terbaik dalam gelaran AVC Men's Club tertuntaskan pada tahun ini.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Penantian Suntory Sunbirds untuk bisa mengukir prestasi terbaik dalam gelaran AVC Men's Club tertuntaskan pada tahun ini.
Tepat pada ajang AVC Bahrain 2023, Suntory Sunbirds sukses memenangkan gelar juara ajang turnamen voli se-Asia tersebut.
Menariknya, kemenangan Suntory Sunbirds didapatkan setelah mengalahkan wakil Indonesia di final AVC Bahrain 2023.
Pada laga final, Sunbirdss Story sukses menjungkalkan Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor 28-26, 25-23, 23-25 dan 25-17.
Kemenangan tersebut terasa penting bagi tim voli kebanggaan negara Jepang tersebut.
Baca juga: Profil Suntory Sunbirds, Juara AVC 2023 dan Wakil Asia di Piala Dunia Voli
Suntory Sunbirds berhak menyegel status sebagai tim pertama Jepang yang memenangkan gelar AVC Cup.
Tak hanya itu, SunbirdssStory juga berhasil mengobati luka kekalahan pada laga final edisi sebelumnya.
Makna lain dari kemenangan Suntory Sunbirds juga menjadi momentum bagi tim voli Jepang menggenjot prestasi di level Asia maupun Dunia.
Seperti diketahui keberhasilan Suntory Sunbirds memenangkan gelar juara membuat mereka berhak tampil di kejuaraan dunia.
Kesempatan itu jelas menjadi peluang bagi Suntory Sunbirds untuk membuktikan kualitas terbaiknya di level dunia.
Keberadaan pemain kelas atas seperti Dmitry Muserkiy dan Alain De Armas jelas menjadi keuntungan bagi Suntory Sunbirds.
Pelatih Suntory Sunbirds, Kota Yamamura merasa timnya bisa terbang lebih tinggi ke depannya.
Ia pun tak ingin menyiakan label tim voli terbaik Asia tahun ini.
"Jelas saya senang karena kami adalah tim pertama Jepang yang berhasil memenangkan kompetisi ini," ujar Kota Yamamura dilansir laman resmi Asian Volley.