Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kejutan Malaysia Masters 2023, Christian Adinata Ukir Sejarah, Gregoria Sukses Revans

Hasil Malaysia Masters 2023 hari ini di babak perempat final ada 2 wakil Indonesia yang memberikan kejutan yaitu Christian Adinata dan Gregoria.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Kejutan Malaysia Masters 2023, Christian Adinata Ukir Sejarah, Gregoria Sukses Revans
Instagram @badminton.ina Verified
Kejutan Malaysia Masters 2023: Christian Adinata Ukir Sejarah, Gregoria Sukses Revans - Pemain tunggal putra Indonesia, Christian Adinata saat beraksi di Malaysia Masters 2023 melawan utusan Malaysia, Sholeh Aidil. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Malaysia Masters 2023 hari ini di babak perempat final ada 2 wakil Indonesia yang memberikan kejutan, Jumat (26/5/2023).

Kejutan Malaysia Masters 2023 kali ini dari Christian Adinata yang sukses mencapai babak semifinal pertama dalam kariernya di turnamen berlabel super 500.

Sedangkan rekan kompatriotnya, Gregoria Mariska Tunjung sukses melancarkan misi revans atau balas dendam kala berhadapan dengan Wang Zhi Yi (China).

Di mana Gregoria sukses mengalahkan Zhi Yi lewat dua gim saja dan mengantarkannya lolos ke babak semifinal.

Baca juga: Malaysia Masters 2023 - Capai Semifinal BWF Super 500 Perdana, Christian Adinata Ungkap Peran Senior

Pemain tunggal putra Indonesia, Christian Adinata saat beraksi di Malaysia Masters 2023 melawan utusan Malaysia, Sholeh Aidil.
Pemain tunggal putra Indonesia, Christian Adinata saat beraksi di Malaysia Masters 2023 melawan utusan Malaysia, Sholeh Aidil. (Instagram @badminton.ina Verified)

Sejarah Baru Christian Adinata

Satu-satunya wakil di sektor tunggal putra, Christian Adinata tampak bisa diandalkan untuk mengukir kejayaan di Malaysia Masters 2023.

Turun sebagai pemain non-unggulan dan jebolan kualifikasi, Christian Adinata justru melaju cukup jauh di turnamen tersebut.

BERITA REKOMENDASI

Bagaimana tidak, Adinata sukses melenggang ke babak semifinal turnamen level super 500 untuk pertama kali sepanjang karier badmintonnya.

Ini jadi torehan menawan bagi Adinata yang baru saja menyegel keping medali emas di SEA Games 2023 beberapa waktu lalu.

Bahkan kemenangan Adinata dalam mengamankan tiket ke babak semifinal ini diiringi dengan hasil manis kala bersua dengan Kidambi Srikanth asal India.

Menumbangkan pemain yang rankingnya jauh di atasnya, tentu sebuah capaian luar biasa bagi seorang Adinata.

Diprediksi dengan capaian ini ada kemungkinan ranking BWF Adinata melejit pasca-Malaysia Masters 2023 nanti rampung.


Gregoria Sukes Lancarkan Misi Balas Dendam

Performa Gregoria yang perlahan-lahan terus melejit ini dibuktikan dengan konsistensi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas