Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pebulu Tangkis Ganda Campuran Skotlandia Dapat Ancaman Pembunuhan saat Berlaga di Thailand Open 2023

Pebulu tangkis ganda campuran Skotlandia, Adam Hall, mendapat ancaman pembunuhan kala berlaga di Thailand Open 2023.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Pebulu Tangkis Ganda Campuran Skotlandia Dapat Ancaman Pembunuhan saat Berlaga di Thailand Open 2023
Kolase Tribunnews - Instagram resmi @adam_hall1202
Pebulu tangkis ganda campuran Skotlandia, Adam Hall, mendapat ancaman pembunuhan kala berlaga di Thailand Open 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis ganda campuran Skotlandia, Adam Hall, mendapat ancaman pembunuhan kala berlaga di Thailand Open 2023.

Melalui unggahan Instagram storynya di akun @adam_hall1202, Adam lantas dibuat geram dengan ancaman pembunuhan yang diarahkan kepadanya.

Diketahui, Adam mendapat ancaman pembunuhan seusai berhasil mengalahkan pasangan Korea Selatan yang juga berstatus pemain unggulan kedua, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung di babak 32 besar beberapa waktu lalu.

Baca juga: Jadwal Badminton Hari Ini: Semifinal Thailand Open 2023 Live iNews TV, Minions Jumpa Unggulan China

"Kepada orang-orang yang mengirimi saya ancaman kematian setelah pertandingan itu (melawan Seo Seung-jae/Chae Yu-jung)."

"Ini saya kasih foto ekspresi anjing saya supaya kalian berpikir kalian masih punya kehidupan,” tulis Adam Hall.

“Semoga kalian mendapat berkah yang besar di kehidupan Anda,” sambungnya.

Melakoni Thailand Open 2023, Adam yang dipasangkan dengan Julie Macpherson memang tampil cukup impresif.

Berita Rekomendasi

Berstatus pemain non unggulan, mereka justru mampu menaklukkan Seo Seung-jae/Chae Yu-jung dengan skor akhir 21-14, 16-21, 21-18. 

Kemenangan Adam/Julie tersebut bak sebuah kejutan, mengingat Seo Seung-jae/Chae Yu-jung adalah penghuni ranking empat dunia.

Sontak, kabar kurang sedap yang menimpa Adam itu langsung mendapat sorotan dari berbagai pihak, apalagi bagi penggemar bulu tangkis.

Salah satu akun Twitter fanbase bulu tangkis Eropa, @badmintoneropa, juga mengecam tindakan tak pantas yang menimpa Adam.

“Hal sampah ini harus dihentikan! Atlet banyak dipuji dan dikritik ketika bermain. Tapi jika sudah sampai melecehkan dan mengancam mereka (harus dihentikan),” cuit akun@badmintoneropa.

“Beberapa penggemar kurang dewasa benar-benar membawa pertandingan (bulutangkis) ke level terendah,” sambungnya.

Dari pantauan Tribunnews, beberapa penggemar bulu tangkis Indonesia juga terlihat memberikan dukungan kepada Adam.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas