Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Marcus/Kevin Tolak Wawancara Media seusai Tersingkir dari Singapore Open 2023, Sanksi BWF Menghantui

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya terancam terkena sanksi BWF lantaran menolak sesi wawancara sesuai terhenti di babak 16 besar Singapore Open 2023.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Marcus/Kevin Tolak Wawancara Media seusai Tersingkir dari Singapore Open 2023, Sanksi BWF Menghantui
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis Ganda Putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo saat melawan pebulu tangkis China Liang Wei Keng dan Wang Chang pada babak Semifinal Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (11/6/2022). Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, terancam terkena sanksi BWF lantaran menolak sesi wawancara sesuai terhenti di babak 16 besar Singapore Open 2023, Kamis (8/6/2023). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Namun, ada juga yang kontra dalam menanggapi aksi Minions tersebut.

Bahkan, ada yang menilai jika Minions bisa saja mendapat sanksi dari BWF.

Jika menilik regulasi BWF, tindakan Minions tersebut memang bisa berbuah sanksi.

Hal tersebut tertuang dalam regulasi BWF Part III, Section 1A General Competititon Regulations, Appendix 11 – Table of Offences and Penaltie.

Dalam regulasi tersebut, setiap pemain memang diwajibkan untuk memenuhi permintaan media dalam suatu turnamen, termasuk di antaranya adalah wawancara, baik di area mixed zone maupun konferensi pers.

Jika menolak, maka pemain yang bersangkutan akan dikenai denda uang sebesar 250 dolar AS atau sekitar Rp 3,3 juta di pelanggaran pertama.

Dan jika terjadi lagi, pemain akan dikenai denda uang sebesar 500 dolar AS atau sekitar Rp 6,6 juta.

BERITA TERKAIT

Pemain yang pernah mendapat sanksi BWF lantaran menolak diwawancarai adalah tunggal putra Taiwan, Chou Tien Chen.

Kala itu, Chou Tien Chen menolak diwawancarai seusai kalah di Indonesia Masters 2020.

Tak hanya itu, sanksi serupa juga pernah didapat legenda tunggal putra China, Lin Dan.

Lin Dan menolak sesi wawancara seusai kalah di Hong Kong Open 2017.

Namun sampai saat ini, belum diketahui pasti apakah Minions juga akan mendapat sanksi dari BWF atau tidak.

Jalannya Pertandingan Minions vs Hoki/Kobayashi

Minions sukses membuka keunggulan dengan meraih poin pertama.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas