Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Peboling DKI Jakarta Diharapkan Menjadi Juara Di Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023

Roland Waworuntu mengakui Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI 2023 menjadi ajang tes kesiapan peboling DKI menghadapi babak kualifikasi PON

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Peboling DKI Jakarta Diharapkan Menjadi Juara Di Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023
tribunnews.com/oro
Peboling DKI Jakarta saat beraksi di Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023 yang diikuti oleh lebih dari 100 peboling yang datang dari 9 Provinsi di tanah air itu merupakan ajang pemanasan menjelang digulirnya Kualifikasi Pekan Olahraga Aceh-Sumut.

Ketua Pengprov Persatuan Boling Indonesia (PBI) DKI Jakarta, Roland Waworuntu mengakui Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI 2023 menjadi ajang tes kesiapan peboling DKI menghadapi babak kualifikasi PON yang akan digelar mulai 21 Juli di Palembang, Sumatera Selatan.

“Kita manfaatkan kejuaraan ini sebagai kesiapan kita menghadapi babak kualifikasi PON mendatang,” ungkap Roland Waworuntu usai pembukaan Kejuaraan Boling Piala Gubernur 2023 di Lintasan Boling Ancol Jakarta Utara, Sabtu (24/6/2023)

Tim Boling DKI Jakarta di Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023 ini, diakui Roland, mengincar juara di nomor open.

“Kita ingin juara di nomor Open Mix seperti tahun lalu,” tandas Roland.

Tim Boling DKI di kejuaraan yang dimulai 24 Juni hingga 2 Juli 2023 ini dijelaskan Roland Waworuntu menurunkan 15 peboling yang terdiri dari delapan peboling pria dan tujuh peboling wanita yang tergabung dalam Pelatda.

“Kita juga bisa memanfaatkan ajang ini untuk mengintip kekuatan lawan. Karena sebagian besar peboling yang tampil juga akan mengikuti babak kualifikasi PON di Palembang nanti,” tutur Roland Waworuntu,

Gde Sardjana dn Roland Waworuntu
Wakil Ketua Umum 2 KONI DKI, Gde Sardjana (kiri) dan Ketua Pengprov Persatuan Boling Indonesia (PBI) DKI Jakarta, Roland Waworuntu (kanan)
Berita Rekomendasi

Sementara itu, Wakil Ketua Umum II KONI DKI, Gde Sardjana usai membuka Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023 mengatakan ajang ini untuk melihat perkembangan latihan yang selama ini dilakukan peboling Jakarta.

“Kita ingin melihat sejauhmana kemajuan atlet setelah mengikuti pemusatan latihan daerah (Pelatda) yang telah dilakukan hampir setahun lamanya,” kata Gde Sardjana.

Gde berharap peboling DKI Jakarta bisa meraih hasil yang terbaik di Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023 ini.

"Kami ingin peboling DKI Jakarta yang mengikuti kejuaraan ini bisa menjadi yang terbaik semua, seperti yang pernah diraih di kejuaraan yang sama pada tahun sebelumnya," seloroh Gde.

Peboling DKI yang tampil di Kejuaraan Boling Piala Gubernur DKI Jakarta 2023, antara lain (Putra): Iwan, Jerry, Hengky, Diwan dan lain lain.

Sedang peboling putri antara lain, Novi Phang, Dermasha (Caca) dan Anggi.

Mereka akan tampil di nomor Senior (putra-putr), Junior (putra putri), Double Perkumpulan, Graded (putra putri) dan Open Mix. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas