Jadwal Final VNL Putra 2023 Malam Ini: Polandia vs Amerika Serikat Berebut Medali Emas Pertama
Jadwal final VNL Putra 2023 malam ini menampilkan duel antara Polandia vs Amerika Serikat yang rebutan medali emas pertama dalam sejarah.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal final VNL Putra 2023 digelar malam ini pukul 01.00 dini hari WIB antara Polandia vs Amerika Serikat, (24/7/2023).
Tampil di Ergo Arena, Polandia diuntungkan dengan tampil dihadapan publik sendiri untuk berebut gelar VNL pertamanya sepanjang sejarah.
Begitupun dengan Amerika Serikat yang juga bertekad untuk menyegel keping medali emas VNL 2023 kali ini.
Laga final Polandia vs Amerika Serikat dapat disaksikan melalui tayangan Moji TV pukul 01.00 WIB.
Volimania wajib berlangganan terlebih dulu untuk menyaksikan duel seru di final VNL putra 2023.
Baca juga: Profil Wilfredo Leon di Final VNL 2023: Pemilik Servis 128 Km/Jam, Bantu Jaga Asa Polandia Juara
Jadwal Final VNL 2023 Putra:
Perebutan Juara 1 - Senin, 24 Juli 2023
Pukul 01.00 WIB: Polandia vs Amerika Serikat
Perbutan Tempat Ketiga - Minggu, 23 Juli 2023
Pukul 22.00 WIB: Italia vs Jepang
Link Nonton Final VNL Putra 2023
Klik di sini <<< (Polandia vs Amerika Serikat)
Klik di sini <<< (Italia vs Jepang)
Berebut Medali Emas Pertama di VNL 2023
Amerika Serikat dan Polandia adalah tim yang sudah pernah lolos ke partai final ajang VNL.
Khususnya Amerika Serikat yang mana tercatat ini menjadi final ketiganya di VNL.
Sejak tahun 2019, 2022, dan kini 2023, Amerika Serikat berhasil lolos ke final.
Sayang capaian itu belum pernah sekalipun direalisasikan sebagai raihan gelar juara.
Ini saatnya Matthew Anderson dan kolega memutus capaian hattrick final tersebut menjadi juara.
Dari kubu tuan rumah Polandia, Wilfredo Leon Vener yang merupakan tukang gebuk andalan juga pernah tembus ke final.
Tepatnya di VNL edisi 2021, Polandia yang kini berstatus sebagai raja voli dunia lolos ke final.
Sayang kala itu Polandia harus mengakui keunggulan dari Brasil di final.
Menariknya, di VNL 2023 kali ini pasukan Polandia berhasil balas dendam.
Tepatnya saat jumpa Brasil di babak perempat final, Polandia mengalahkan Brasil dengan skor 3-0.
Pemain Kunci
-Matthew Anderson (Amerika)
Amerika Serikat memiliki satu pemain kunci yang kini bertengger di tabel top skor VNL 2023.
Adalah Matthew Anderson yang berposisi sebagai opposite spiker.
Sejauh ini, pemain berusia 36 tahun itu telah mengoleksi sebanyak 39 poin.
Posisinya tepat dibawah pemain Jepang yang mengoleksi 39 poin yakni Yuki Ishikawa.
Pemain veteran milik Amerika Serikat ini bisa dijadikan sebagai senjata utama untuk merebut medali emas VNL 2023.
Maklum, Matt Anderson dan kolega terpantau telah menunjukkan permainan apiknya.
Khususnya sejak VNL 2023 bergulir, Matt telah mengoleksi sebanyak 151 poin.
-Wilfredo Leon Venero (Polandia)
Wilfredo saat berhadapan dengan Jepang di babak semifinal tak langsung turun sebagai starter.
Dia diturunkan di tengah laga dan langsung jadi pembeda saat duel sengit melawan Jepang berlangsung.
Dan benar, sejak dimasukkannya Leon pada penghujung set pertama, permainan Polandia cenderung membaik.
Mereka bahkan berhasil membalikkan kedudukan menjadi 3-1 ketika tampil di depan publiknya sendiri.
Wilfredo Leon jelas menjadi sorotan utama.
Pada pertandingan tersebut, hitter yang pernah membela timnas Kuba ini menjadi pendulang poin utama bagi Polandia.
Dia mengemas 22 poin, termasuk dua block sukses yang dia lakukan. Leon juga menyabet sebagai MVP alias pemain terbaik pada pertandingan ini.
Bukan hanya itu, di tabel top skor VNL 2023, Wilfredo Leon ngekor Matt Anderson dengan koleksi 34 poin selama playoff VNL 2023.
Menarik dinantikan duel sengit antara Matt Anderson dan Wilfredo Leon di final VNL 2023 putra malam ini.
Head to Head Polandia vs Amerika Serikat
VNL 2023: Polandia 0-3 Amerika Serikat
Kejuaraan Dunia 2022: Polandia 3-2 Amerika Serikat
Kejuaraan Dunia 2022: Polandia 3-1 Amerika Serikat
VNL 2022: Polandia 0-3 Amerika Serikat
VNL 2022: Polandia 3-1 Amerika Serikat
Piala Dunia 2019: Polandia 3-1 Amerika Serikat
Liga Dunia 2017: Polandia 1-3 Amerika Serikat
(Tribunnews.com/Niken)