Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Klasemen Voli SEA V League 2023 & Jadwal Tanding Hari Ini: Thailand di Pucuk, Indonesia Terpuruk

Inilah klasemen sementara turnamen voli putri SEA V League 2023 seri pertama lengkap jadwal tanding hari ini, Sabtu (5/8/2023).

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Klasemen Voli SEA V League 2023 & Jadwal Tanding Hari Ini: Thailand di Pucuk, Indonesia Terpuruk
AVC
Kapten Timnas Voli Putri Indonesia Wilda Nurfadhilah melakukan smash ke arah Makau. Inilah klasemen sementara turnamen voli putri SEA V League 2023 seri pertama lengkap jadwal tanding hari ini, Sabtu (5/8/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah klasemen sementara turnamen voli putri SEA V League 2023 seri pertama lengkap jadwal tanding hari ini, Sabtu (5/8/2023).

Thailand berada di pucuk klasemen SEA V League 2023 seri pertama dengan raihan tiga poin.

Hasil manis tersebut didapat Thailand seusai berhasil menggilas Timnas voli putri Indonesia tiga set langsung, Jumat (4/8/2023).

Bertanding di Vinh Phuc Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Timnas voli putri Indonesia harus mengakui ketangguhan Thailand setelah kalah 0-3 (24-26, 24-26, 20-25).

Kekalahan telak kala bersua Thailand membuat Timnas voli putri Indonesia kini terpuruk.

Inilah daftar 16 pemain Timnas voli putri Indonesia yang akan mentas di SEA V League 2023.
Inilah daftar 16 pemain Timnas voli putri Indonesia yang akan mentas di SEA V League 2023. Inilah klasemen sementara turnamen voli putri SEA V League 2023 seri pertama lengkap jadwal tanding hari ini, Sabtu (5/8/2023). (Dok Bandung BJB Tandamata)

Baca juga: Jelang Duel Lawan Vietnam di SEA V League 2023, Timnas Voli Putri Indonesia Dihantui Catatan Buruk

Jika Thailand berada di pucuk, Wilda cs berada di posisi juru kunci SEA V League 2023 seri pertama dengan raihan nol poin.

Sementara itu, Vietnam menyusul Thailand di posisi dua klasemen SEA V League 2023 seri pertama.

Berita Rekomendasi

Vietnam menyegel posisi dua setelah menundukkan Filipina 3-1 (25-15, 19-25, 25-21, 25-9).

Kemudian di posisi tiga, ditempati Filipina.

Meski memiliki raihah poin yang sama dengan Timnas voli putri Indonesia, Filipina memiliki selisih skor yang lebih apik ketimbang skuad asuhan Eko Waluyo.

Timnas voli putri Indonesia masih mempunyai peluang untuk keluar dari posisi juru kunci.

Dengan syarat, harus bisa meraih kemenangan di dua laga sisa, yakni melawan Vietnam dan Filipina.

Adapun duel Timnas voli putri Indonesia vs Vietnam bakal berlangsung Sabtu (5/8/2023).

Sedangkan laga melawan Filipina akan menjadi pertandingan pamungkas Timnas voli putri Indonesia yang bergulir pada Minggu (6/8/2023).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas