Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal FIBA World Cup 2023: Persaingan Grup H Sengit, Bintang Boston Celtics Justru Terancam Absen

Latvia kemungkinan tak akan diperkuat oleh pemain bintang utamanya, Kristaps Porzingis pada FIBA World Cup 2023 yang digelar di Indonesia

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Jadwal FIBA World Cup 2023: Persaingan Grup H Sengit, Bintang Boston Celtics Justru Terancam Absen
STEPHEN GOSLING / NBAE / GETTY IMAGES / GETTY IMAGES VIA AFP
Kristaps Porzingis #6 dari Washington Wizards menembak bola saat pertandingan melawan Boston Celtics pada 28 Maret 2023 di Capital One Arena di Washington DC. Porzingis kemungkinan besar bakal absen dari ajang FIBA World Cup 2023 karena mengalami cedera kaki. 

Latvia akan menghadapi Prancis dan Kanada yang lebih diunggulkan dari mereka.

Prancis sendiri memiliki banyak amunisi mentereng yang dibawa untuk FIBA World Cup kali ini.

Sang Center andalan, Rudy Gobert menjadi tumpuan di sektor pertahanan Prancis.

DENVER, CO - 12 JUNI: Jamal Murray #27 dari Denver Nuggets menggiring bola pada Game Lima Final NBA 2023 pada 12 Juni 2023 di Ball Arena di Denver, Colorado.
DENVER, CO - 12 JUNI: Jamal Murray #27 dari Denver Nuggets menggiring bola pada Game Lima Final NBA 2023 pada 12 Juni 2023 di Ball Arena di Denver, Colorado. (JESSE D. GARRABRANT / NBAE / GETTY IMAGES / GETTY IMAGES MELALUI AFP)

Lawan-lawan Prancis tak akan mudah melewati Gobert yang punya reputasi sebagai rim protector yang cukup baik.

Selain itu, ada pula Kanada yang memiliki deretan pemain-pemain andal.

Guard Jamal Murray akan menjadi andalan Kanada selama mengarungi FIBA World Cup 2023.

Ia membawa Denver Nuggets mengalahkan Miami Heat di final NBA yang digelar beberapa waktu lalu.

Berita Rekomendasi

Jamal Murray tentu tak sendiri sebagai tulang punggung tim.

Ada pula guard milik Oklahoma City Thunder, Shai Gilgeous-Alexander.

Shai dan Murray kemungkinan akan mengisi starter di posisi guard Kanada di FIBA World Cup.

Untuk posisi forward, ada nama Dwight Powell yang bisa diandalkan.

Pemain yang pernah memperkuat Dallas Mavericks itu akan memanfaatkan turnamen ini untuk unjuk kekuatan.

Pasalnya posisi bermainnya di Dallas Mavericks terancam oleh pemain lain yang didatangkan Mark Cuban.

Ada pula RJ Barrett dan Dillon Brooks yang menambah kuat tim Kanada.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas