Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Kedatangan Tim Peserta FIBA World Cup 2023 di Indonesia, Kanada & Pantai Gading Tiba Duluan

Inilah jadwal kedatangan negara peserta FIBA World Cup alias Piala Dunia Basket 2023 yang bakal berlangsung di Indonesia mulai 25 Agustus.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Jadwal Kedatangan Tim Peserta FIBA World Cup 2023 di Indonesia, Kanada & Pantai Gading Tiba Duluan
Kolase Tribunnews - Instagram @fibawc
Jadwal FIBA World Cup 2023 bakal digelar pada 25 Agustus-10 September mendatang. Spanyol, Prancis, hingga Brasil bakal tanding di Indonesia. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah jadwal kedatangan negara peserta FIBA World Cup alias Piala Dunia Basket 2023 yang bakal berlangsung di Indonesia mulai 25 Agustus.

Diketahui, Indonesia manjadi tuan rumah FIBA World Cup 2023 yang menyelenggarakan pertandingan babak penyisihan Grup G dan H.

Nantinya, pertandingan babak penyisihan Grup G dan H bakal digelar di Indonesia Arena, Jakarta.

Untuk Grup G berisikan tim-tim seperti Iran, Brasil, Spanyol, dan Pantai Gading.

Sedangkan Grup H terdapat Kanada, Latvia, Lebanon, dan Prancis.

Baca juga: 11 Hari Jelang FIBA World Cup 2023, LOC Gelar Rakor Soal Keamanan dengan Kepolisian

Berdasarkan dari jadwal yang dirilis LOC, negara peserta FIBA World Cup 2023 yang akan bertanding di Indonesia bakal mulai berdatangan pada hari Minggu (20/8/2023).

Ada dua negara yang dipastikan tiba di Indonesia pada Minggu (20/8/2023), yakni Timnas Basket Kanada dan Pantai Gading.

Berita Rekomendasi

Dua hari berselang, giliran Timnas Basket Prancis, Brasil, Lebanon, Spanyol, dan Latvia yang mendarat di Indonesia pada Selasa (22/8/2023).

Sementara itu, Timnas Basket Iran menjadi tim terakhir yang tiba di Indonesia, mereka direncanakan baru datang pada Rabu (23/8/2023).

Jika Indonesia menjadi tuan rumah babak penyisihan Grup G dan H, pertandingan lainnya akan digelar di Filipina hingga Jepang.

Pertandingan babak penyisihan Grup A, B, C, dan D bakal digelar di Mall of Asia Arena, Manila, Filipina.

Kemudian untuk pertandingan babak penyisihan Grup E dan F akan dihelat di Okinawa Arena, Okinawa, Jepang.

Jadwal Kedatangan Tim Peserta FIBA World Cup 2023 di Indonesia

20 Agustus 2023: Kanada dan Pantai Gading

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas