Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sikap Jujur Ahsan/Hendra di Kejuaraan Dunia BWF Panen Pujian, The Daddies Koreksi Keputusan Umpire

Pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melakukan tindakan terpuji dengan mengoreksi keputusan umpire yang sejatinya merugikan lawan

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Sikap Jujur Ahsan/Hendra di Kejuaraan Dunia BWF Panen Pujian, The Daddies Koreksi Keputusan Umpire
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan ganda Jepang, Akira Koga/Taichi Saito pada penyisihan Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Selasa (24/1/2023). Ahsan/Hendra memeragakan tindakan terpuji dengan mengoreksi keputusan umpire yang merugikan lawan pada ajang Kejuaraan Dunia BWF. 

TRIBUNNEWS.COM - Langkah pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ke 16 besar Kejuaraan Dunia BWF dihiasi tindakan terpuji yang mengundang simpati.

Tindakan sportif yang dilakukan Ahsan/Hendra terjadi saat mereka menghadapi pasangan Italia, Giovanni Grecco/David Salutt pada fase 32 besar Kejuaraan Dunia BWF 2023.

Saat itu, Ahsan/Hendra dan Grecco/Salutt sudah berada di akhir-akhir gim pertama.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Ahsan/Hendra memeragakan tindakan terpuji dengan mengoreksi keputusan umpire yang merugikan lawan pada ajang Kejuaraan Dunia BWF.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Ahsan/Hendra memeragakan tindakan terpuji dengan mengoreksi keputusan umpire yang merugikan lawan pada ajang Kejuaraan Dunia BWF. (Dok. PBSI)

Baca juga: Dinyinyir Netizen seusai Gugur di Kejuaraan Dunia BWF 2023, Putri KW Beri Jawaban Elegan

Pasangan Italia mendapatkan kesempatan untuk melakukan serve pada kedudukan 20-11.

Serve pun dilakukan dengan cepat, di mana shuttlecock jatuh di atas garis bidang permainan Ahsan/Hendra.

Umpire atau wasit utama awalnya memutuskan shuttlecock keluar.

Poin pun diberikan kepada Ahsan/Hendra akibat keputusan tersebut.

Berita Rekomendasi

Namun, Mohammad Ahsan segera menatap ke arah umpire.

Ia sepertinya mencoba memberitahu sang umpire bahwa shuttlecock sebenarnya masuk.

Apa yang dilakukan Mohammad Ahsan itu juga diikuti oleh Hendra Setiawan yang meyakinkan shuttlecock sebenarnya menyentuh garis bidang permainan yang seharusnya.

Alhasil, umpire pun mengubah keputusannya dan memberikan angka kepada pasangan Italia.

Skor pada saat itu berubah menjadi 20-12.

The Daddies (julukan Ahsan/Hendra) akhirnya menutup gim pertama dengan skor 21-12.

Aksi yang dilakukan The Daddies itu banjir pujian dari para badminton lovers.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas