Indonesia Nirgelar Kejuaraan Dunia BWF 2023 dan Tak Penuhi Target, Bikin BL Riuh di Media Sosial
Indonesia nirgelar di Kejuaraan Dunia BWF 2023, Rionny Mainaky didesak mundur dari jabatan Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Gelar runner-up dirasa masih kurang, mengingat harusnya wakil Indonesia bisa berbicara banyak di kejuaraan bergengsi itu.
"PBSI nya jg dong berbenah jgn atletnya aja, udah brp turnamen nihil gelar, target sering gak tercapai, mau sampai kapan begini terus," komentar @ariakbar8878
"Indonesia nggak malu ama Thailand? Mereka diatas tahun 2020 udah 2 gelar juara dunia, kita terkahir 2019,badminton kita makin hancur, jangan nunggu habis Olympic baru bongkar nanti makin hancur, jangan samapai kejadian ulang 2012 Olympic kita nol gold di Olympic, memalukan pbsi," balas @muahmmad_panji70.
"Dan PBSI gagal Memenuhi Target. Gagal juara dunia di tahun 2022 terulang kembali di tahun 2023. Contoh lah XD Korea, meskipun tidak di unggulkan namun bisa juara dunia mengalahkan monster rank 1 dunia. Dan yg di targetin juara WS An se yong rank 1 dunia, juga memenuhi taget korea untuk juara dunia," tambah akun @felica2627.
Rionny Didesak Mundur
Berkaca dengan prestasi wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia BWF 2023, banyak dari badminton lovers yang menganggap Rionny gagal menjalankan tugasnya dengan baik sebagai kabid pembinaan dan prestasi PBSI.
Alhasil, banyak badminton lovers yang mendesak Rionny untuk mundur dari jabatannya di PBSI.
Hal itu terlihat dari komentar para badminton lovers di akun Facebook Badminton Wonder Fans.
"Tiga Gelar yang ditargetkan Rionny diambil Korea. Muka jutek mode on. Evaluasi siap meluncur," sindir akun Badminton Wonder Fans.
"Ganti (Rionny) sebagai pengurus, nggak ada guna. Dia masuk, makin hancur pemain kita. Smash pada ngambang," komentar akun And**.
"Masih mending Susi Susanti jadi pengurus," tulis akun Andi Qill**.
"Emas Olimpiade 2020 kan memang masih eranya Susi, cuma pas covid aja si (Rionny) menggantikan. Dapat hasil kerja keras dari pembinaan Susi, sekarang lihat udah tiga tahun tidak ada World Championship," balas Herdyan**.
"Era Rionny Indonesia gagal di WBC, nggak ada gelar satu pun wkwkwk," timpal akun Facebook Lindo Suwan**.
"Rionny perlu dievaluasi tuh, makin lama kok kayak makin menurun prestasi Indonesia, makin lama makin bosan nonton, apalagi XD Pelatnas," ungkap Chris Van**.