Seperti Sindiran Rivan Nurmulki, Kapten Voli Thailand Singgung Federasi setelah Lihat Jepang Juara
Kapten Timnas voli putra Thailand yang berlaga di AVC Challenge Cup 2023, Kissada Nilsawai seperti Rivan Nurmulki yang pernah menyindir federasi voli
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Di sisi lain, Timnas voli putra Indonesia juga berlaga di Asian Games 2023, China pada September mendatang.
Jawaban PBVSI
Mendapatkan kritikan tajam dari pevoli terbaik Indonesia kini, PBVSI melalui Loudry Maspaitella selaku manajer Timnas voli Indonesia memberikan respons.
Baca juga: Rivan Nurmulki Kirim Pesan Terima Kasih ke Netizen +62, PBVSI Dapat Surat Cinta
Pria yang juga legenda setter Tanah Air itu mempertanyakan kritik dari Rivan Nurmulki diperuntukkan untuk medio yang mana.
Pasalnya sepanjang tahun 2023, Timnas voli Indonesia, khususnya putra sudah sepeti lagu "Bang Toyib" yang tak pulang-pulang.
Diartikan oleh Loudry, Timnas voli Indonesia mulai aktif mengirimkan kontingennya berlaga di berbagai kejuaraan Internasional. Mulai SEA Games, AVC level timnas maupun klub.
Merupakan hal yang aneh bagi Loudry jika kemudian sasaran kritik Rivan ditujukan untuk musim 2023. Namun jika hal itu diberikan untuk edisi sebelumnya, maka PBVSI sudah semestinya menerima.
Diakui atau tidak, Indonesia memang vakum cukup lama dari ajang Internasional, bahkan sejak 2019 hingga 2022.
Baru kemudian di tahun ini, Timnas voli Indonesia bergeliat membenahi diri untuk berlaga di berbagai kompetisi Internasional.
"Kalau isi kritikannya PBVSI jarang mengirim (timnas ke luar negeri), dan dilontarkan tahun ini itu aneh," kata Loudry menjelaskan, seperti yang dikutip dari BolaSport.
"Kalau tahun lalu, iya benar, soalnya habis SEA Games 2021 kita vakum tuh, baru ketemu lagi SEA Games 2023," imbuhnya.
Buah dari aktifnya PBVSI mengirim kontingen membuat Timnas voli Indonesia perlahan menunjukkan kualitas permainan. Termasuk berhasil membehani ranking mereka di FIVB.
Belum lagi berbagai ajang-ajang bergengsi ke depannya juga masih akan diikuti oleh Timnas voli Indonesia seperti Asian Games dan AVC Sr Volleyball Championship 2023.
"Tapi pasca-SEA Games 2023, itu kalender AVC kami ikutin semua lhoo," kata Loudry menjelaskan.
"Mulai dari AVC Challenge, Kejuaraan Asia, Asian Games, dan kejuaraan tidak resminya AVC, SEA V League, kita ikutin dua-duanya."
Padatnya agenda pada tahun ini membuat pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Binpres PP PBVSI, sudah seperti 'Bang Toyib'.
Loudry merasa kritikan Rivan itu dilontarkan dalam momen yang kurang tepat lantaran timnas Indonesia mulai tampil lagi di pentas internasional.
"Kalau materi kritikannya, PBVSI biasa saja, momen (mengutarakan) kritikannya yang kurang pas," kata Loudry.
"Kami bingung, kami dikritik saat sudah bergerak maju, tapi kalau tahun lalu kami terima karena benar, saya salah satu pendukung itu."
"Karena ada beberapa kejuaraan yang sudah kami create, tapi batal tahun lalu."
"Tapi kalau tahun ini, sudah hampir jadi Bang Toyib saya karena jarang pulang ke rumah," pungkas Loudry.
(Tribunnews.com/Chrysnha, Giri)(BolaSport/Agung Kurniawan)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.