Khabib Nurmagomedov Kembali Dekat dengan UFC, The Eagle Punya Proyek Spesial
Khabib Nurmagomedov sedang mengerjakan sebuah film dokumenter bersama pihak UFC. The Eagle menjanjikan hal yang luar biasa
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Mantan petarung MMA kenamaan, Khabib Nurmagomedov kembali erat dikaitkan dengan platform bela diri campuran, UFC.
Khabib Nurmagomedov dikabarkan memiliki proyek spesial dengan platofrm MMA besutan Dana White itu.
Hal tersebut membuat spekulasi kembalinya Khabib Nurmagomedov ke Octagon sempat mencuat.
Namun, Khabib menampik hal tersebut.
Baca juga: UFC: Dustin Poirier Kenang Duel Sabuk Juara BMF, Khabib Nurmagomedov Dipuji
Pria yang dijuluki sebagai The Eagle itu menjelaskan kedekatannya dengan pihak UFC.
Ia mengatakan dirinya sedang menjalankan sebuah program khusus.
Khabib Nurmagomedov dan UFC tengah berkolaborasi untuk memproduksi film dokumenter.
Film dokumenter tersebut nantinya akan mengangkat kisah Khabib Nurmagomedov.
Sayangnya, mantan juara kelas ringan UFC itu belum mau menjabarkan tema atau hal yang akan dibahas dalam film dokumenter itu.
Di saat yang sama, ia menjanjikan film dokumenter tersebut akan menjadi salah satu yang terbaik.
Khabib Nurmagomedov sedang sibuk-sibuknya untuk menciptakan kolaborasi yang apik dengan pihak UFC.
"Saya sedang mengerjakan proyek ini dalam lima hari terakhir," ungkap Khabib Nurmagomedov dikutip dari Lowkick MMA.
"Ini adalah hari-hari sibuk."
"Bahkan sekarang ini ada orang-orang yang sedang menungguku," sambungnya.