Hasil China Open 2023: Duel 3 Gim, Praveen/Melati Bekuk Wakil Tuan Rumah dan Tebus Dosa
Lewat duel 3 gim, Praveen/Melati berhasil tuntaskan dendam atas utusan tuan rumah sekaligus junior Zheng/Huang di China Open 2023.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Hasil China Open 2023 di sektor ganda campuran ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang berhasil meraih kemenangan, Selasa (5/9/2023).
Lewat pertarungan sengit 3 gim dengan Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin selalu wakil tuan rumah berhasil diatasi oleh Praveen/Melati dengan skor 21-16, 12-21, 21-16 dalam durasi 60 menit.
Kemenangan ini jadi bukti penebusan dosa Praveen/Melati setelah kalah saat bersua di Malaysia Masters 2023 beberapa waktu lalu.
Melaju ke babak kedua China Open 2023 membuka asa bagi anak asuh Vita Marissa untuk melesat jauh di turnamen super 1000 ini.
Baca juga: Ketika Herry IP Jadi Pelatih Ganda Campuran Praveen/Debby dan Sukses Juara di All England 2016
Jadwal & Update Hasil China Open 2023
Court 1
- Match 6 (MD): Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
- Match 9 (MD): Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Kim Astrup Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
- Match 10 (MS): Chico Aura Dwi Wardoyo vs Viktor Axelsen (Denmark)
Court 2
- Match 2 (XD): Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chang Ko-chi/Lee Chih Chen (Taiwan), 21-19, 16-21, 21-19
- Match 5 (XD): Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Jian Zhen Bang/Wei Ya Xin (China), 21-16, 12-21, 21-16
- Match 7 (MS): Jonatan Christie vs Weng Hong Yang (China)
Court 3