Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Sprint Race MotoGP Jepang 2023: Jorge Martin & Jack Miller Potensi Ulangi Kenangan Manis

Hasil sprint race MotoGP Jepang 2023 membuka peluang untuk Jack Miller dan Jorge Martin untuk mengulangi kenangan manis tahun lalu.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Hasil Sprint Race MotoGP Jepang 2023: Jorge Martin & Jack Miller Potensi Ulangi Kenangan Manis
AFP/RONNY HARTMANN
Hasil Sprint Race MotoGP Jepang 2023: Jorge Martin & Jack Miller Potensi Ulangi Kenangan Manis - Pembalap berkompetisi di MotoGP Jerman di sirkuit balap Sachsenring di Hohenstein-Ernstthal dekat Chemnitz, Jerman timur, pada 18 Juni 2023.(Photo by Ronny Hartmann / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil sprint race MotoGP Jepang 2023 membuka peluang untuk Jack Miller dan Jorge Martin untuk mengulangi kenangan manis tahun 2022 lalu, Sabtu (30/9/2023).

Dikatakan demikian karena dua pembalap yang pada edisi sebelumnya masih sama-sama membela Ducati, naik podium di Sirkuit Motegi, MotoGP Jepang.

Di tahun lalu, Jack Miller naik di podium teratas, sedangkan Jorge Martin di podium ketiga.

Keduanya kini akan memulai balapan dengan start ideal yaitu di front row, Jorge Martin di posisi pertama dan Jack Miller di ketiga.

Torehan manis di Motegi yang diperoleh tahun lalu itu bisa saja kembali didapatkan oleh keduanya.

Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2023: Jorge Martin Pole, Bagnaia Ngekor, Marquez Urutan ke-7

Pembalap Pramac Jorge Martin memimpin balapan atas rider Ducati Lenovo Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 pada MotoGP San Marino di Sirkuit  Misano, 10 September 2023.
Pembalap Pramac Jorge Martin memimpin balapan atas rider Ducati Lenovo Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi dari Mooney VR46 pada MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, 10 September 2023. (Filippo MONTEFORTE/AFP)

Sorotan pada balapan kali ini juga tertuju pada pembalap yang lagi on fire saat ini, yakni Pecco Bagnaia.

Pecco memiliki kenangan buruk tahun 2022 lalu karena gagal finis alias dnf  saat balapan di markas Honda dan tak memiliki kenangan manis.

Berita Rekomendasi

Kini setelah menyabet posisi start ideal yaitu di front row bukan tidak mungkin jika Bagnaia bisa menebus dosa tahun lalu.

Untuk itu, layak dinantikan perjuangan Bagnaia, Martin, hingga Miller di sprint race MotoGP Jepang 2023 nanti pukul 13.00 WIB.

Link Pantau Hasil Sprint Race MotoGP Jepang 2023

Link >>>

Link >>>

Link >>>

Starting Grid MotoGP Jepang 2023

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas