Daftar Pemenang Kompetisi Magnus Iron Game Functional Fitness 2023 yang Diikuti 41 Tim Peserta
Dari ajang ini, berhasil didapatkan total 10 tim yang jadi pemenang dari tiga kategori yang dipertandingkan.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
41 Tim Turut Serta, Magnus Iron Game Functional Fitness 2023 Sukses Digelar
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kompetisi Functional Fitness bertajuk Magnus Iron Game 2023 sukses digelar.
Diselenggarakan oleh GymFitnessIndo dan produsen alat olahraga angkat beban Magnus, ajang ini diperuntukan untuk para pegiat fitness atau olah kebugaran jasmani.
Acara yang disponsori oleh Reebok itu berlangsung di Piazza, Gandaria City, Jakarta Selatan pada 23 dan 24 September lalu.
Dalam acara tersebut, Fabio Halim, dipercaya menjadi Game Director.
Baca juga: Perempuan Australia Ini Menginjak Usia 111 Tahun, Salah Satu Rahasianya karena Rajin ke Gym
Ada tiga kategori yang diperlombakan, yakni RX, Scaled, dan Master.
Pendaftaran untuk mengikuti ajang ini sudah dibuka sejak Juli dan ditutup pada 8 September lalu.
Pada akhirnya, didapatkan total 41 tim yang bertanding di ajang ini.
Setiap tim terdiri dari pria dan wanita.
"Kami sangat bangga dapat menyelenggarakan Magnus Iron Games sebagai dukungan terhadap olahraga functional fitness dengan standar tertinggi," kata Hans Krisna, Chief Director sekaligus pendiri Magnus, GymFitnessIndo, dan Lite.
"Melalui kompetisi rutin ini, kami berharap memberikan wadah bagi pecinta olahraga ini untuk berkompetisi, sehingga mereka memiliki tujuan dan motivasi untuk terus berlatih," sambungnya.
Dari ajang ini, berhasil didapatkan total 10 tim yang jadi pemenang dari tiga kategori yang dipertandingkan. Tim-tim ini semuanya beranggotakan tiga orang.
Di kategori Master ada tim Phoenix Reborn yang memenangkan hadiah Rp 3 juta. Kategori Master memang hanya dimenangkan oleh satu tim saja.
Untuk kategori Scaled dan RX, masing-masing didapatkan tiga pemenang.
Di kategori Scaled, tim Hahahihi menjadi juara pertama dan memenangkan uang tunai sebesar Rp 6 juta.
Hahahihi sukses mengalahkan dua tim lainnya, Last Minute dan Just Do It yang berada di posisi dua dan tiga. Keduanya mendapat uang masing-masing Rp 3 juta dan Rp 1,5 juta
Di kategori RX, tim Lebih Cepat Terus memenangkan hadiah terbesar, yakni Rp 21 juta.
Mereka berhasil mengalahkan tim I'm Kenough dan Parceros de Tetuka yang berada di posisi dua dan tiga serta memenangkan masing-masing Rp 12 juta dan Rp 9 juta.