Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tanpa Marcos Sorato & Syauqi Saud, Timnas Futsal Indonesia Jalani Laga Hidup Mati Kontra Arab Saudi

Melawan Arab Saudi di laga pamungkas Kualifikasi Futsal Piala Asia 2024, Timnas Indonesia dipastikan tanpa kehadiran Marcos Sorato dan Syauqi Daud.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Tanpa Marcos Sorato & Syauqi Saud, Timnas Futsal Indonesia Jalani Laga Hidup Mati Kontra Arab Saudi
Instagram @specs_indonesia/ @federasifutsal_id
Skuad Timnas Futsal Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2024. Melawan Arab Saudi di laga pamungkas Kualifikasi Futsal Piala Asia 2024, Timnas Indonesia dipastikan tanpa kehadiran Marcos Sorato dan Syauqi Saud. 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Futsal Indonesia terpaksa bermain tanpa didampingi Marcos Sorato (pelatih) dan Syauqi Saud (pemain flank) saat melawan Arab Saudi karena mendapatkan skorsing kartu merah.

Dalam laga sebelumnya saat bermain imbang 7-7 kontra Afghanistan di Green Hall, Dammam, Arab Saudi, Senin 9 Oktober 2023.

Marcos Sorato dihadiahi kartu merah oleh sang pengadil lapangan.

Hal itu dikarenakan Marcos Sorato dianggap menggangu pergerakan pemain Afghanistan.

Alhasil, Timnas Futsal Indonesia dipastikan tanpa kehadiran Marcos Sorato dalam matchday pamungkas Grup B.

Sedangkan kartu merah Syauqi Saud sendiri dikarenakan dirinya sengaja menahan bola dengan tangan di area kotak penalti.

Baca juga: Hasil Timnas Futsal Indonesia Kualifikasi Piala Asia 2024: Imbang 7-7, Skuad Garuda Pimpin Grup B

Meski begitu, Indonesia tampaknya tak perlu bersusah payah untuk dapat lolos ke putaran final Piala Asia tahun depan.

Berita Rekomendasi

Karena Timnas Futsal Indonesia hanya cukup bermain imbang atas Arab Saudi untuk dapat lolos.

Saat ini, Timnas Futsal Indonesia masih memuncaki klasemen Grup B dengan mengemas empat poin, unggul agregat gol dengan Afganistan yang menorehkan poin yang sama.

Tentunya jika ingin lolos sebagai predikat juara Grup B, Indonesia wajib menang melawan Arab Saudi nanti.

Jika Indonesia kalah dengan Arab Saudi, asa Skuad Garuda untuk lolos masih ada dengan catatan Makau harus menang kontra Afghanistan.

Namun di atas kertas, Afganistan tak akan mudah memberikan kemenangan untuk Makau.

Apabila Timnas Indonesia bisa lolos putaran final tahun depan, mereka akan mengulangi kenangan manis di Piala Asia 2022 lalu.

Catatan terbaik skuad Futsal Indonesia diraih tahun 2022 lalu.

Tim yang masih dinahkodai Mohammad Hashemzadeh tersebut berhasil finis di perempat final.

Langkah Timnas Indonesia dihentikan Jepang dengan skor tipis 3-2.

Sementara itu, keseruan duel laga pamungkas Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2024 dapat Anda saksikan melalui siaran langsung MNC TV atau platform Vision+ dan RCTI Plus, pada tautan berikut ini:

Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi

Akses di sini < < <

Akses di sini < < <

Klasemen Grup B 

Klasemen Grup B Kualifikasi Futsal Piala Asia 2024
Klasemen Grup B Kualifikasi Futsal Piala Asia 2024.

Daftar Pemain Timnas Futsal Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2024

Kiper

1. Muhammad Albagir
2. Ahmad Habibier
3. Muhammad Nizar

Flank

4. Wendry Brian
5. Adriansyah Nur
6. Filippo Inzaghi
7. Dewa Rizki
8. Romi Humandri
9. Syauqi Saud
10. Ardiansyah Runtuboy
11. Firman Ardiansyah

Anchor

12. Iqbal Iskandar
13. Rio Pangestu
14. Muhammad Fajrian

Pivot

15. Al Fajri
16. Samuel Eko
17. Evan Soumilena

(Tribunnews.com/Ali, Siti N)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas